25 radar bogor

Siap-Siap! Tarif KRL Bakal Naik, Segini Jadinya

Ilustrasi Tarif KRL
Cek Rutenya, KRL Tambah 28 Jadwal di Malam Tahun Baru

JAKARTA-RADAR BOGOR, Tarif KRL dan Kereta Api Jarak Jauh (KAJJ) diusulkan naik tahun depan. Usulan kenaikan tarif KRL itu datang dari Ditjen Perkeretaapian Kemenhub.

Baca Juga : KRL CINTA, Kampung Ramah Lingkungan Pertama di Ciangsana

Tarif yang diusulkan naik adalah tarif dasar sejauh 25 kilometer (km) untuk perjalanan pertama KRL. Bila awalnya tarif KRL untuk 25 km pertama Rp3.000, rencananya dinaikkan menjadi Rp5.000. Tepatnya tarif KRL bakal naik Rp2.000. Sementara itu, untuk tarif lanjutan KRL 10 km berikutnya tetap di angka Rp1.000 atau tidak mengalami kenaikan.

Plt. Dirjen Perkeretaapian Kemenhub Risal Wasal menuturkan, Kemenhub sudah siap untuk menyesuaikan tarif KRL. Penyesuaian tarif sudah dikaji dan Peraturan Menteri terkait hal tersebut juga sudah ditandatangani. Menurutnya, hanya tinggal tunggu waktu yang tepat untuk menyesuaikan tarif.

“Kalau tarif KRL disesuaikan, public service obligation atau PSO (subsidi) bisa berkurang. Insyaallah pada 2023 awal ada soal penaikan tarif KRL,” ujarnya di Kantor Kemenhub, dikutip Rabu (14/12/2022).
Risal menyebut, penaikan baru dilakukan pada tahun depan dengan sejumlah pertimbangan, salah satunya karena jumlah pengguna yang masih sedikit pada saat pandemi.

Selain itu, dia menegaskan penyesuaian tarif tak hanya dilakukan terhadap tarif KRL, tetapi juga angkutan masal kereta api lainnya, seperti KA jarak jauh.

Kemenhub akan mengatur tarif dasar perhitungan angkutan umum, sedangkan untuk tarif kereta komersial di luar subsidi diserahkan kepada mekanisme pasar.

“Insyaallah sepaket (tarif KA jarak jauh) juga naik. Enggak mahal lah. Ada peningkatan pelayanan-pelayanan harus disiapkan juga. Kasihan juga dong operator,” jelasnya. (net)

Editor : Yosep