radar bogor

Pasca Rusak, Jembatan Penghubung Desa Puraseda Sudah Bisa Dilewati

Jembatan penghubung antar kampung di Deda Puraseda, Kecamatan Leuwiliang sudah bisa dilalui warga dengab nyaman. (Radar Bogor/ Jaenal Abidin)

LEUWILIANG-RADAR BOGOR, Jembatan rawayan di Desa Puraseda, Kecamatan Leuwiliang sudah selesai dibangun dan bisa dilewati. Jembatan penghubung kampung itu berasal dari program TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) tahun 2022.

Baca Juga: Jembatan Satu Masih Ditutup, Warga Diminta Lewat Jalur Lain

Anggota Babinsa Puraseda, Serda Hapik Amin mengatakan, pembangunan jembatan terlaksana hasil kerja sama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor dengan TNI AD di bawah pimpinan Danrem 061 Suryakencana dan Dandim 0621 Kabupaten Bogor dengan melibatkan seluruh jajaran Danramil dan Babinsa.

“Kami harapkan dengan adanya jembatan bisa mempermudah aktivitas masyarakat sekitar,” ucap Hapik.

Ketua RW 10 Sumpena mengatakan, jembatan dengan panjang 22 meter yang membentang di atas sungai Cipuraseda tersebut memang sangat dibutuhkan masyarakat.

Sebelumnya, jembatan terbuat dari bambu dan roboh diterjang banjir bandang. Sebagian materialnya terbawa arus sungai.

Sumpena menjelaskan, selama tidak ada jembatan, warga harus memutar sejauh satu kilometer atau melewati arus sungai.

“Warga tidak lagi harus menyeberang lewat sungai karena jembatan sudah bagus,” katanya.

Baca Juga: Viral Jembatan Cikereteg Bocimi Ambruk, Ini Faktanya

Sementara itu, Sekretaris Desa Puraseda, Asep Ruhiyat mengatakan, jembatan merupakan salah satu infrastruktur untuk mempermudah akses warga.

“Orang tua tidak lagi waswas saat anaknya berangkat ke pengajian karena jembatan sudah aman dilewati,” tukasnya.(*)

Reporter: Jaenal Abidin
Editor: Imam Rahmanto