25 radar bogor

Bom Bunuh Diri di Polsek Astana Anyar, Ini Imbauan Ridwan Kamil Kepada Masyarakat

Ridwan Kamil ke Polsek Astana Anyar
Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat melihat kondisi Polsek Astana Anyar pasca ledakan bom bunuh diri Rabu (7/12/2022).

BANDUNG-RADAR BOGOR, Penyelidikan terhadap aksi bom bunuh di Polsek Astana Anyar, Kecamatan Astana Anyar, Kota Bandung, Rabu (7/12/2022) masih dilakukan.

Baca Juga : Detik-Detik Bom Bunuh Diri di Polsek Astana Anyar, Pelaku Terobos Penjagaan

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil pun meminta masyarakat Kota Bandung, tetap tenang usai terjadinya ledakan bom bunuh diri tersebut. Ridwan Kamil menyebut situasi saat ini sudah kondusif.

“Kondisi saat ini sudah aman terkendali, saya meminta masyarakat tetap tenang,” ujar Ridwan Kamil, Rabu (7/12/2022).

Seperti diketahui, pelaku bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar tewas di tempat kejadian perkara. Tiga anggota dilaporkan terluka.

Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Aswin Sipayung menceritakan kronologi kejadian. Dia menyebut, pada pukul 08.20 WIB, Polsek Astana Anyar menggelar apel pagi.

“Tiba-tiba ada satu orang laki-laki masuk ke polsek mengacungkan senjata tajam menerobos barisan apel pagi,” jelasnya.

Mendadak anggota Polsek Astana Anyar menghindar. Tak lama kemudian, terjadi ledakan. “Pelaku bom ledakan tersebut meninggal dunia di lobi polsek,” terangnya. (net)

Editor : Yosep