25 radar bogor

Warga Leuwisadeng Diserang Pengendara Bersenjata di Jalan Cibungbulang

Bekas sabetan sajam mobil milik Fahri, warga Leuwisadeng, yang hendak pulang ke rumah. (Radar Bogor/ Jaenal Abidin)

CIBUNGBULANG-RADAR BOGOR, Seorang pengendara hampir menjadi korban penyerangan oleh orang tak dikenal saat melintas di Jalan Raya Cibungbulang, Senin (5/12) malam. Mobil warga Leuwisadeng itu sempat disabet senjata tajam.

Baca Juga: Sempat Kejar-kejaran, Komplotan Curanmor di Bawah Umur Diringkus Polisi

“Kejadiannya pukul 21.15 WIB, saya sedang keluar bareng istri dan anak dari arah Bogor menuju Leuwiliang. Kondisi jalan masih ramai kendaraan maupun aktivitas masyarakat,” ungkap salah satu korban, Fahri.

Dari arah berlawanan, muncul satu kendaraan roda dua yang berboncengan tiga orang. Awalnya ia tak menaruh curiga kepada pengendara tersebut.

“Saya kaget, dia tiba-tiba ngeluarin golok langsung nyabet mobil saya dan refleks banting setir ke kiri. Akhirnya sabetannya hanya mengenai spion kanan mobil,” jelasnya.

Beruntung, dalam kejadian tersebut hanya mengenai pelindung spion mobil. Sedangkan, ia bersama anak-istrinya dalam kondisi baik-baik saja.

“Mungkin kalau saya tidak membanting setir ke kiri bisa kena kaca depan mobil. kan bisa bahaya kalau kacanya pecah,” tandasnya.

Baca Juga: Warga Waswas, Ular Sanca Sering Berkeliaran di Desa Ini

Fahri menyayangkan aksi yang sangat membahayakan tersebut masih bisa terjadi. Ia juga tak sempat melihat dengan jelas ciri-ciri pelaku penyerangan. Lantaran sejak awal ia tak menaruh curiga terhadap pengendara tersebut.(*)

Reporter: Jaenal Abidin
Editor: Imam Rahmanto