25 radar bogor

Dilatih Sejak Dini, Damkar Gelar Simulasi Kebakaran di SD Pakansari 02

Siswa SDN Pakansari II, Cibinong, Kabupaten Bogor, ikuti simulasi kebakaran. Rabu (28/9/2022). Simulasi tersebut untuk melatih sadar bencana sejak dini. Foto : Hendi Novian / Radar Bogor
Siswa SDN Pakansari II, Cibinong, Kabupaten Bogor, ikuti simulasi kebakaran. Rabu (28/9/2022). Simulasi tersebut untuk melatih sadar bencana sejak dini. Foto : Hendi Novian / Radar Bogor

CIBINONG-RADAR BOGOR, Antisipasi bencana kebakaran seyogyanya digaungkan sejak usia dini.

Seperti yang dilakukan Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bogor yang melatih anak SD, guru hingga orang tua murid di SDN Pakansari 02, Cibinong bagaimana menangani jika terjadi kebakaran di lingkungannya.

Dalam simulasi tersebut, mereka diajarkan tindakan pencegahan kebakaran saat kebocoran gas dan mematikan api saat terjadi di dalam maupun di luar rumah.

“Kami melakukan pengenalan, pencegahan dan bahaya kebakaran agar anak-anak tidak sembarangan dan dapat mencegah terjadinya kebakaran,” ucap Komandan Regu Damkar Cibinong, Sulaeman, Rabu (28/9/2022).

Baca juga: Yayasan Ayah Sejuta Anak Milik Pelaku Perdagangan Orang di Ciseeng Ilegal

Peserta, terutama anak-anak, diajarkan langsung cara penanganan saat kebocoran gas dengan mencabut regulator serta memadamkan api menggunakan karung goni dan alat pemadam api ringan (APAR).

“Kami juga mengajarkan agar tidak panik saat ada kebakaran. Mereka harus fokus dan mengetahui apa saja yang harus dilakukan saat keadaan darurat,” jelas Sulaeman.

Kegiatan ini menurut Kepala Sekolah SDN 02 Pakansari, Wida Koesningsih sangat positif, di mana anak-anak usia dini sudah mulai diajarkan mengantisipasi dan mengatasi kebakaran.

“Anak-anak antusias, selain menambah ilmu pengetahuan tentang kebakaran juga bisa jadi pengalaman yang baik untuk mereka,” ucapnya.

Wida berharap, kegiatan ini ke depannya dapat terus dilaksanakan agar siswa-siswi di sekolahnya mendapatkan ilmu pengetahuan mengenai kebakaran.

“Ini juga menjadi contoh untuk sekolah lainnya agar bisa mengadakan kegiatan seperti ini,” tandasnya.(cok)

Editor: Rany