25 radar bogor

Timnas Indonesia U-18 Dihajar Telak Tiongkok dan Jepang

Pemain Timnas Indonesia U-18 Juliette Aimee Gogus Putra berusaha menghalau tembakan dari pemain Jepang Honoka Morioka. (FIBA Asia)

RADAR BOGORPerjalanan timnas basket putri U-18 di ajang FIBA U-18 Women’s Asian Championship 2022 tidak mulus.

Bertanding melawan Tiongkok di laga perdana grup B yang berlangsung di Sree Kanteerava Indoor Stadium, Bengaluru, India, pasukan Merah Putih takluk dengan skor telak 30-91.

Sekjen PP Perbasi Nirmala Dewi mengakui keunggulan lawan. Tiongkok memang menjadi tim tersukses dengan juara 16 kali di antara total 20 kali keikutsertaan. Sementara, Indonesia baru lima kali ambil bagian dengan prestasi terbaik peringkat ketujuh pada 2016.

Baca juga: Tim Kemensos Lakukan Trauma Healing ke Korban Pencabulan

Namun, pihaknya masih optimistis para pemain bisa berkembang di laga kedua melawan Jepang hari ini (7/9). ”Yang penting main lepas saja, jangan menjadi beban,” tutur Nirmala saat dihubungi kemarin (6/9).

Sayang, Indonesia kembali kalah telak pada laga kedua. Indonesia dihajar Jepang dengan skor 35-107.

Sebagaimana diketahui, hanya ada satu cara agar timnas bisa lolos ke semifinal. Yakni, menjadi juara grup. Dengan kekalahan telak, peluang tersebut hampir tertutup.

Jika berada di peringkat kedua atau ketiga, nasib timnas ditentukan pada babak kualifikasi semifinal untuk menapaki jalur ke puncak. Sebaliknya, jika finis di urutan keempat, misi perjuangan timnas U-18 berbeda.

Para srikandi harus bersaing agar tidak turun kasta ke divisi B saat melawan peringkat keempat grup A.

Lantaran turnamen sempat tertunda sehari, timnas tidak memiliki jeda di pertandingan grup B dan harus menjalani tiga laga beruntun di fase grup. Setelah Jepang, timnas juga akan melawan Taiwan pada 8 September. (*)

Editor: Rany