25 radar bogor

SMAN 1 Cibinong Boyong Medali Emas di Kejuaraan Taekwondo tingkat Nasional

SMAN 1 Cibinong Boyong Medali Emas di Kejuaraan Taekwondo tingkat Nasional

BOGOR-RADAR BOGORLagi-lagi, anak didik SMAN 1 Cibinong mengharumkan nama sekolah. Terbaru, tiga siswa-siswi sekolah tersebut memboyong medali emas di Kejuaraan Nasional, Jakarta Taekwondo Championship, yang diselenggarakan Kemenpora di GOR Ciracas, Jakarta Timur.

Mereka adalah, Cut Rizqina Akbar Sarchosi, kelas XII IPS 1, yang meraih juara 1 Kategori Poomsae Junior. Kedua, yaitu Fernando Akmal Ramadhan, kelas XII MIPA 6, yang meraih juara 1 Kategori Poomsae Junior dan Rifky Dwi Nugroho, kelas XII MIPA 2, meraih juara 1 Kategori Kyourugi Junior.

Baca juga: 24 Pelajar SMAN 1 Cibinong Boyong Piala di Kejuaraan Pencak Silat Nasional

Setelah memboyong medali emas, ketiganya juga mendapatkan apresiasi oleh pihak sekolah, yang disaksikan oleh semua warga sekolah.

Hal itu, kata Kepala SMAN 1 Cibinong, Eli Supartini merupakan wujud apresiasi dan menghargai perjuangan dan capaian anak didiknya. Itu juga dilakukan agar menginspirasi yang lain, untuk ikut memperjuangkan prestasi sesuai kompetensi masing-masing anak.

Baca juga: Kunjungi SMAN 1 Cibinong, Menkes Kampanyekan Aksi Bergizi

“Tentu sekolah sangat mendukung penuh anak didik yang ingin mengikuti berbagai perlombaan,” katanya.

“Semua impian kita, dapat menjadi nyata jika kita memiliki keberanian untuk mengejarnya, maka dari itu pihak sekolah memotivasi Seluruh Peserta Didik untuk selalu berprestasi baik itu Akademik maupun Non Akademik. Terus berkarya utk bekal masa depan kita,” tandasnya. (ran)

Editor: Rany