25 radar bogor

Sebelum Ditertibkan, CFW Pernah Diramaikan 8 Artis Populer Indonesia

Model saat bergaya di "Citayam Fashion Week" di zebra cross kawasan Stasiun MRT Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Selasa (26/7/2022). Fenomena Citayam Fashion Week di kawasan Dukuh Atas menjadi viral dengan gaya busana nyentik yang didominasi anak muda dari Depok, Citayam, dan Bojonggede. selain mengganggu aktivitas jalan raya, kegiatan tersebut juga dinilai berpotensi membuka peluang tindak kriminal, dan sebagainya. (Dery Ridwnasah/ jpg)
Model saat bergaya di "Citayam Fashion Week" di zebra cross kawasan Stasiun MRT Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Selasa (26/7/2022). Fenomena Citayam Fashion Week di kawasan Dukuh Atas menjadi viral dengan gaya busana nyentik yang didominasi anak muda dari Depok, Citayam, dan Bojonggede. selain mengganggu aktivitas jalan raya, kegiatan tersebut juga dinilai berpotensi membuka peluang tindak kriminal, dan sebagainya. (Dery Ridwnasah/ jpg)

RADAR BOGOR, CFW atau yang sering di sebut Citayam Fashion Week sedang mencuri perhatian publik. Namun belakangan, CFW mulai dilihat sebagai gangguan. Pemprov DKI mulai menertibkannya.

Baca Juga : Cinta Laura Tuai Pujian Karena Pungut Sampah di Citayam Faashion Week

Sebelum penertiban dimulai, sejumlah selebriti Tanah Air sempat meramaikan fenomena ini dengan turut menjajal catwalk di zebra cross Dukuh Atas. Siapa saja mereka ? Berikut ulasan singkatnya.

1. Jessica Iskandar

Jessica Iskandar turut meramaikan Citayam Fashion Week di Dukuh Atas. Jessica mengenakan pakaian motif bunga dan blazer warna ungu sebagai pakaian luaran untuk menunjang penampilan. Dalam video yang diunggah Jedar di Instagram, ia juga sempat beraksi bareng Gisella Anastasia

2. Deddy Corbuzier

Dalam video yang sempat beredar, mantan pesulap Deddy Corbuzier juga sempat mencicipi Citayam Fashion Week. Dia menggunakan pakaian ketat memperlihatkan bentuk tubuhnya yang atletis.

3. Irma Darmawangsa

Pedangdut Irma Darmwangsa juga mencoba keasyikan Citayam Fashion Week. Menggunakan kaos, kaca mata dan rambut dikuncir dua, ia pun beraksi di atas zebra cross.

4. Paula Verhoeven

Paula Verhoven turut menjajal uniknya zebra cross Dukuh Atas dijadikan panggung catwalk. Selain beraksi sendirian, istri Baim Wong itu juga sempat beraksi bersama Bonge, salah satu ikon CFW.

5. Zaskia Sungkar

Artis Zaskia Sungkar turut turun ke jalan Dukuh Atas menjajal CFW. Tidak sendirian, perempuan berhijab tersebut beraksi sambil menggendong buah hatinya.

Baca Juga : “Citayam Fashion Week Sudirman” Cabang Bogor

5. Krisdayanti

Krisdayanti turut meramaikan ajang CFW. Dalam video yang diunggah di Instagram, KD berjalan di atas zebra cross diapit oleh kedua buah hatinya dari hasil pernikahan dengan Raul Lemos, Amora dan Kellen.

6. Dinar Candy

DJ Dinar Candy juga turun mengikuti event CFW yang dibicarakan oleh banyak orang sejak beberapa waktu belakangan. Mengenakan kaos lengan panjang ketat, dia pun menunjukkan kemampuannya berjalan di atas’ panggung catwalk’ zebra cross Dukuh Atas. Tak hanya itu, Dinar Candy juga mewawancarai sejumlah orang yang datang ke CFW.

7. Teuku Ryan

Suami Ria Ricis, Teuku Ryan juga sempat datang ke Dukuh Atas Jakarta untuk meramaikan CFW. Dia mengenakan kaos warna merah. Dalam foto yang beredar di akun gosip Instagram, Teuku Ryan juga terlihat bersama Bonge.

8. Cinta Laura

Yang terakhir Cinta Laura turut meramaikan CFW. Namun bukan untuk beraksi unjuk kebolehan di atas zebra cross Dukuh Atas, dia datang ke sana untuk kampanye pentingnya menjaga kebersihan. Cinta Laura pun membersihkan sampah yang ditinggalkan para pengunjung CFW. Cinta Laura bersama sejumlah orang memunguti sampah plastik di area sekitar Dukuh Atas dan Sudirman Jakarta. (jpg)

Beberapa deretan artis populer indonesia tersebut sempat meramaikan ajang CFW, sebelum ajang CFW tersebut di tertibkan oleh pemprov DKI Jakarta. (jpg)

Editor : Yosep/Nadila-KKL