25 radar bogor

Apdesi Rumpin Minta DPRD Kawal Tuntas Usulan Warga di Musrenbang

Apdesi Minta Usulan Musrenbang Bisa Dikawal Sampai Tuntas
Apdesi Minta Usulan Musrenbang Bisa Dikawal Sampai Tuntas

RUMPIN-RADAR BOGOR, Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Rumpin meminta, usulan warga yang diajukan bisa dikawal oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bogor sampai terealisasi. Musababnya, pengajuan sudah dilakukan di musrenbang.

“Kami mohon ke anggota dewan dan camat jangan main-main, dikawal aspirasi warga rumpin,” kata Ketua Apdesi yang juga Kepala Desa Cibodas, Mad Harun kepada wartawan, Senin (18/7).

Harun mengaku, perlu dilihat dan dipastikan apa saja usulan yang masuk, khususnya untuk wilayah Rumpin.

“Yang mengawal kan anggota dewan dan camat, jadi mereka harus benar mendorong sampai terealisasi. Kalau kepala desa dikasih tugas mengawal pasti kami kawal,” kata Harun.

Sementara itu, Ketua Komisi II DPRD Sastra Winara menuturkan, pihaknya banyak mendapat masukan dari teman, tokoh masyarakat dan beberapa usulan yang nanti akan didorong supaya dapat terealisasi.

“Kami akan dorong usulan yang masuk, karena DPRD juga punya keterbatasan tapi bakal dilakukan semampu kami,” kata Sastra.

“Pada prinsipnya kami di dapil 5 sangat mendukung dan mengupayakan masukan yang ada di wilayah untuk dijadikan bahan rapat denga pimpinan,” tutupnya. (Abi)

Editor: Rany