25 radar bogor

Lewat UMKM, Bier Budi Kismulyanto Inovasi Gerakkan Ekonomi

UMKM
Lewat UMKM, Bier Budi Kismulyanto Inovasi Gerakkan Ekonomi

GRESIK–RADAR BOGOR, Sejak awal 2021 Direktorat Jenderal Bea Cukai memiliki tugas tambahan dari Pemerintah Pusat untuk mendukung tumbuhnya pelaku UMKM di Kabupaten Gresik, agar bisa menembus pasar global.

Hal ini membuat Bier Budy Kismulyanto memikirkan ide dan inovasi agar pelaku UMKM di Gresik bisa berkembang dan besar. Pada gebrakan awal Bea Cukai Gresik melakukan asistensi dan fasilitasi pada perajin sarung di Desa Wedani Cerme. Alhasil calon pembeli dari dalam dan luar negeri berbondong-bondong datang. Bahkan Desa Wedani ditetapkan sebagai desa Devisa.

Baca JugaKemensos Cabut Izin Pengumpulan Uang dan Barang ACT

“Kuncinya adalah inovasi dan keuletan. Kadang saat datang ke desa tidak menutup kemungkinan masyarakat masih kurang membuka diri karena takut dan lain-lain. Nah dengan kesabaran Bea Cukai Gresik mendapatkan tempat dihati masyarakat,” kata dia.

Mantan Kepala Bea Cukai Pasuruan itu mengakui keberhasilan desa Wedani menjadi Desa Devisa membawa dampak perubahan besar bagi Bea Cukai Gresik.

Jika dulunya para pelaku UMKM merasa takut didatangi Bea Cukai, kini justru mereka malah berbondong-bondong meminta asistensi.

Baca JugaTersendat Perizinan Setahun, Perputaran Ekonomi Terimbas

“Hari ini Bea Cukai Gresik telah membawa perubahan yang besar bagi iklim usaha di kota santri. Kami berharap hal ini bisa tetap dipertahankan,” pungkasnya. (jpg)

Editor : Yosep/Khonsa-KKL