25 radar bogor

Polisi Pastikan Kasus Hukum Penganiayaan Brutal Tamu Vila Terhadap Warga di Cisarua Berlanjut!

Aksi penganiayaan warga oleh tamu vila di Cisarua
Aksi penganiayaan warga oleh tamu vila di Cisarua.

CISARUA-RADAR BOGOR, Kasus hukum penganiayaan tamu vila Dapentis di Desa Batulayang, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor terhadap warga setempat terus berlanjut.

Saat ini, Polsek Cisarua terus melakukan pemanggilan saksi-saksi, juga mengamankan satu terduga pelaku.

Baca juga: PPDB Tahap Kedua, Orang Tua Bebas Memilih SMK, Ini yang Perlu Diperhatikan

“Masih terus berlanjut penyidikan kasus ini,” ujar Kapolsek Cisarua, Kompol Supriyanto kepada Radar Bogor, Kamis (23/6/2022).

Kapolsek yang akrab disapa Supri itu memaparkan, pemeriksaan terhadap sejumlah saksi dari terduga pelaku juga korban sidak dilakukan.

Baca juga: Banyak Orang Tua Keluhkan Sistem Online PPDB

“Sudah banyak saksi yang kita periksa,” paparnya.

Sementara itu, perihal adanya tambahan saksi yang diperiksa, Supri mengatakan belum ada tambahan.

Baca juga: Kabar Duka, Artis Senior Rima Melati Meninggal Dunia

“Sementara saksi baru belum ya,” tukasnya.

Seperti diketahui, warga Desa Batulayang, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor babak belur dianiaya secara brutal oleh tamu vila dapentis. Penganiayaan tersebut dipicu oleh tamu vila yang tak terima ditegur lantaran beraktivitas dengan suara bising hingga dini hari. (all)

Editor: Rany