25 radar bogor

Soal Pembangunan Tol Puncak Caringin-Gunung Mas, Camat Bilang Begini

Ilustrasi Tol Puncak
Kendaraan mengular di ruas Jalan Raya Cisarua-Puncak. Kabupaten Bogor Sabtu (26/2/2022). Pembangunan Tol Puncak jadi solusi mengatasi kemacetan di Puncak. Foto : Hendi Novian
Ilustrasi Tol Puncak
Kendaraan mengular di ruas Jalan Raya Cisarua-Puncak. Kabupaten Bogor Sabtu (26/2/2022). Pembangunan Tol Puncak jadi solusi mengatasi kemacetan di Puncak. Foto : Hendi Novian

CARINGIN-RADAR BOGOR, Camat Caringin, Eris Rismawan angkat bicara perihal wacana pembangunan Tol Puncak Caringin-Gunung Mas, Kabupaten Bogor.

Baca Juga : Rencana Pembangunan Tol Puncak, Kapan Realisasinya?

Menurutnya, kebedaraan Tol Puncak bisa kembali membangkitkan perekonomian warga Caringin. Khususnya para pedagang oleh-oleh.

“Ini bisa meningkatkan ekonomi masyarakat caringin. Kita harap bisa segera terealisasi,” katanya kepada Radar Bogor Senin (6/6/2022).

Pria yang pernah menjabat sebagai Camat Megamendung itu mengatakan, selain membangkitkan perekonomian masyarakat, Tol Puncak ini juga diharapakan mampu memecah kemacetan Puncak yang kian krodit.

“Mudah-mudahan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat dan kepariwisataan, khususnya untuk wilayah Kecamatan Caringin, serta dapat mengurai kemacetan untuk menuju ke Puncak,” tukasnya.

Diberitakan sebelumnya, pemerintah merencanakan pembangunan Tol Puncak sebagai solusi mengatasi macet krodit jalur wisata di Selatan Kebupaten Bogor itu.

Saat ini, pembahasan mengenai Tol Puncak gencar dilakukan. Terbaru, Komisi V DPR RI melakukan kunjungan kerja spesifik meninjau pembanguan infrastruktur di Kabupaten Bogor. Salah satu yang dibahas adalah Tol Puncak.

“Kemarin kita lakukan peninjauan langsung bersama dengan Ketua Komisi V, Lasarus, Wakil Ketua Komisi V, Tamliha juga Dirjen Binamarga, Hedy Rahardian,” ujar Anggota Komisi V DPR RI, Mulyadi saat dihubungi Radar Bogor.

Mulyadi mengatakan, Tol Puncak ini menjadi satu-satunya solusi macet Jalur Puncak. Sebagai wakil dari Kabupaten Bogor, Mulyadi tahu betul, Jalur Puncak bukan saja diakses oleh wisatawan, melainkan warga lokal. Sehingga dengan dibangunnya Tol Puncak bisa memecah kemacetan.

Baca Juga : Warga Puncak Babak Belur Dikeroyok Tamu Villa, Polisi Sebut Penyebabnya

Adapun untuk rute Tol Puncak yakni Caringin-Cisarua-Gunung Mas. “Keluar gate Tol Caringin lanjut Tol Puncak dan keluar di gate Tol Gunung Mas,” katanya.

Sementara itu, untuk panjang Tol Puncak diperkirakan 18 kilometer. Membentang dari Caringin hingga Gunung Mas Puncak Cisarua. (all)