25 radar bogor

Taman Topi Kini Ada di Tamansari

Taman Topi Kini Ada di Tamansari
Taman Topi Kini Ada di Tamansari

TAMANSARI-RADAR BOGOR, Wahana Permainan anak Taman Topi tak asing bagi warga Bogor. Namun kini wahana permainan anak legendaris di Kota Bogor itu sudah tidak ada lagi di Jalan Kapten Muslihat Kota Bogor.

Wahana permainan anak taman topi, kini sudah dialihkan ke kaki gunung salak. Berubah nama menjadi Taman Topi Chiquita.

Lokasinya ada di Jalan Kemang, Desa Sukaluyu, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor.

Baca juga: Minyak Goreng Curah Masih Langka

Tidak hanya itu, kini Taman Topi bukan sekedar wahana bermain ada. Berada di kaki gunung salak, Taman Topi ini menawarkan nuansa alam yang sejuk.

Taman Topi tersebut menjadi salah satu daya tarik bagi para pengunjung yang ingin berlibur.

Untuk harga tiket permainan, pun masih sangat terjangkau bagi para pengunjung. Ada beberapa wahana yang disajikan.

Baca juga: Luncurkan Program Rehab, Masyarakat Bisa Angsur Tunggakan BPJS Kesehatan

“Mulai dari wahana permainan Kiddy Ride Rp 5 ribu, Komedi Putar Rp 8 ribu, Helicopter Rp 8 ribu, Kereta Mini Rp 8 ribu, Monorel Rp 15 ribu, Kolam Anak Rp 15 ribu, dan Istana Balon Rp 15 ribu,” ujar penanggung jawab Taman Topi Chiquita, Maman Suherman kepada Radar Bogor, Kamis (26/5/2022).

Lanjut Maman, dipilihnya Tamansari menjadi loaksi baru Taman Topi dikarenakan lokasinya yang strategis.

Baca juga: Kota Bogor PPKM Level 1, Belasan Pasien Covid Masih Dirawat di Rumah Sakit

“Juga masih memiliki suasana yang asri dan lebih nyaman,” tuturnya.

Namun demikian, Taman Topi, tidak buka tiap hari. Maman mengatakan wahana permainan anak itu hanya buka pada akhir pekan serta hari libur nasional.

“Jadi tidak tiap hari, kalau hari biasa tutup. Bukanya saat libur nasional dan akhir pekan,”tukasnya. (all)

Editor: Rany