25 radar bogor

Resmi, 1 Syawal 1443 H Jatuh Pada Hari Senin 2 Mei 2022

Sidang Isbat 1 syawal 1443-H
Sidang Isbat 1 syawal 1443-H
Sidang Isbat 1 syawal 1443-H
Sidang Isbat 1 syawal 1443-H

JAKARTA-RADAR BOGOR, Pemerintah akhirnya menetapkan 1 Syawal 1443 H/2022 M jatuh pada hari Senin, 2 Mei 2022.

Baca Juga : Sebelum Sidang Isbat, Kemenag Amati Hilal di 99 Lokasi. Berikut Daftarnya!

Penetapan ini didasarkan pada keputusan sidang isbat yang dipimpin Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, di Auditorium HM Rasjidi Kemenag Minggu (1/5/2022).

“Berdasarkan posisi hilal sudah terlihat, maka secara mufakat bahwa 1 Syawal 1443 H jatuh pada hari Senin, 2 Mei 2022,” ujar Menag dalam konferensi pers yang digelar usai Sidang Isbat 1 Syawal 1443 H.

Menag mengatakan, penetapan 1 Syawal 1443 H dilakukan dengan metode hisab dan rukyatul hilal. Pelaksanaan rukyatul hilal dilakukan di 99 titik pengamatan yang tersebar di 34 provinsi di seluruh Indonesia.

Rukyatul hilal tersebut dilaksanakan oleh Kanwil Kementerian Agama dan Kemenag Kabupaten/Kota, bekerja sama dengan Peradilan Agama dan Ormas Islam serta instansi lain. (ysp)