25 radar bogor

Ramadan Penuh Berkah, Irwan dan Sopian Kompak Santuni Anak Yatim di Ranting Gerindra Sukaresmi

Kegiatan berbagai santunan bertema Raih Ramadhan Penuh Berkah digelar di Kedai Tilu, Jalan Raya Cilebut, Kelurahan Sukaresmi, Tanah Sareal, Senin 11 April 2022.
Kegiatan berbagai santunan bertema Raih Ramadhan Penuh Berkah digelar di Kedai Tilu, Jalan Raya Cilebut, Kelurahan Sukaresmi, Tanah Sareal, Senin 11 April 2022.

BOGOR-RADAR BOGOR, DPC Partai Gerindra Kota Bogor, melalui PAC Tanah Sareal, Ranting Sukaresmi berbagi santunan kepada anak yatim sekaligus berbuka bersama ibu-ibu di bulan suci Ramadhan 2022 ini.

Kegiatan berbagai santunan bertema Raih Ramadhan Penuh Berkah digelar di Kedai Tilu, Jalan Raya Cilebut, Kelurahan Sukaresmi, Tanah Sareal, Senin 11 April 2022.

Santunan dibagikan langsung oleh anggota DPR RI Irwan Ardi Hasman dan Ketua DPC Partai Gerindra Sopian yang juga anggota DPRD Kota Bogor. Keduanya pun kompak beranjak dari kursinya untuk turun langsung membagi santunan dengan menemui anak-anak yatim tersebut.

Hadir pula Ketua Ranting Kelurahan Sukaresmi Taufik Junaidi selaku tuan rumah, juga Ketua Rumah Aspirasi Irwan Ardi Hasman, Junisab Akbar, serta Wakilnya Bivi Edward P, juga hadir Ketua RW dan para Ketua RT serta kaum emak-emak di kelurahan Sukaresmi.

Anggota DPR RI Irwan Ardi Hasman menyampaikan terima kasih atas kegiatan santunan anak yatim ditengah masa situasi saat ini, karenanya dia mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Partai Gerindra Kota Bogor, melalui PAC Tanah Sareal, Ranting Sukaresmi bersama Rumah Aspirasi.

“Alhamdulillah saya bisa hadir disini, bersama Pak Sopian selaku Ketua DPC Gerindra Kota Bogor, dan Ketua Ranting Sukaresmi, serta Rumah Aspirasi. Kegiatan ini sangat menyentuh kita untuk saling berbagi, ini wujud nyata Gerindra yang bisa dirasakan manfaatnya oleh anak-anakku sekalian,” tuturnya.

Irwan Ardi Hasman menambahkan momentum Ramadhan 2022 ini sebagai wujud nyata bahwa Gerindra hadir ditengah-tengah masyarakat, khususnya warga Sukaresmi, Tanah Sareal ini. Sekaligus berdoa di bulan suci Ramadhan 2022 sebagai langkah awal menuju perubahan yang lebih baik lagi kedepannya.

“Partai Gerindra sebagai salah satu partai pemenang, mengapresiasi kegiatan sosial ini, sebagai bukti nyata bahwa Gerindra hadir ditengah masyarakat apalagi bertepatan di bulan suci Ramadhan 2022, yang diharapkan sebagai tonggak baru untuk melangkah menuju perubahan lebih baik lagi. Apalagi adik-adik punya keinginan akan sebuah cita-cita,” ungkap dia.

Irwan yang merupakan wakil DPR RI dari Dapil Jawa Barat III yakni Kota Bogor dan Kab. Cianjur, menghimbau untuk bersama-sama saling mendoakan akan sebuah perubahan lebih baik di masa-masa mendatang.

Sementara Ketua DPC Sopian menambahkan Partai Gerindra dibawah Ketua Umum Prabowo Subianto selalu hadir ditengah-tengah masyarakat, karenanya kegiatan berbagi santunan anak yatim tepat di bulan suci Ramadhan 2022 ini sebagai wujud nyata partai, khususnya PAC Gerindra Tanah Sareal, Ranting Sukaresmi.

“Adik-adik dan ibu-ibu sekalian, ini bentuk kontribusi kami dari Partai Gerindra untuk saling berbagi khususnya kepada anak yatim, apalagi ditengah bulan suci Ramadhan ini. Kami berharap doa kita bersama dapat membawa kebaikan bagi bangsa dan negara,” kata Sopian.

Anggota DPRD Kota Bogor ini menambahkan, kegiatan sosial berupa pembagian santunan kepada anak yatim dan kaum ibu-ibu ini diharapkan akan berdampak kepada masyarakat, meski kegiatan ini merupakan bagian kecil, namun Gerindra telah hadir mendekatkan diri kepada masyarakat, tidak hanya sebatas bulan suci Ramadhan ini.

“Alhamdulillah, wakil rakyat DPRD Kota Bogor dari Partai Gerindra ada delapan kursi, layaklah kami hadir ditengah adik-adik, ibu-ibu dan Bapak sekalian, karena kami bagian perpanjangan tangan partai, sehingga kegiatan sosial berbagi santunan ini berdampak luas bagi masyarakat,” tuturnya.

Adapun kegiatan pembagian santunan anak yatim ini berlangsung secara sederhana dengan mematuhi protokol kesehatan. (*)