25 radar bogor

Datangi Korban Kebakaran, Tiga Organisasi Perempuan Golkar Salurkan Bantuan


BOGOR-RADAR BOGOR, Tiga organisasi perempuan yang ada di DPD Partai Golkar Kota Bogor memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Kampung Cingcau, RT 02/09, Kelurahan Gudang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor pada Rabu (30/3/2022).

Ketiga organisasi perempuan yang masuk ke dalam Hasta Karya Partai Golkar Kota Bogor itu meliputi Himpunan Wanita Karya (HWK), Pengajian Al Hidayah dan Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG).
“Jadi hari ini kita kegiatan memberikan donasi atau bantuan untuk korban kebakaran di Kampung Cingcau,” kata Ketua DPD HWK Kota Bogor, Deasy Yanti Utami kepada wartawan, Rabu (30/3/2022).
Adapun, bantuan yang diberikan kepada korban kebakaran berupa bahan pokok hingga kebutuhan lain bagi anak-anak terdampak.
“Dalam kegiatan ini ada sedikit bantuan dari kita, kepedulian dari Partai Golkar sendiri melalui Hasta Karya yang didonasikan langsung kepada korban,” ucapnya.
Selain bahan pokok, ada juga bantuan bagi anak-anaknya berupa alat tulis, susu hingga pampers, yang memang untuk kebutuhan mereka selama mengungsi.

Menurutnya, kegiatan berbagi ini juga merupakan program rutin yang dilakukan pihaknya, terkhusus Partai Golkar Kota Bogor melalui Hasta Karya ketika ada bencana alam yang terjadi di Kota Bogor.
Diharapkan, bantuan ini kurang lebihnya dapat membantu para warga terdampak kebakaran selama mengungsi di Posko Bencana yang berlokasi di Posyandu RW 09.

“Untuk ke depan dan setelah kita survei ke lokasi, nanti kita akan mendorong dinas terkait melalui Pemkot Bogor untuk memenuhi kebutuhan bagi warga terdampak, salah satunya terkait tempat tinggal sementara,” ujarnya.
Sementara itu, Sekretaris Pengajian Al Hidayah Kota Bogor, Selvia Devita yang mewakili Ketuanya, Melli Nuraeni Darsa.

Selvia mengatakan, dalam kegiatan ini Al Hidayah turut berpartisipasi membantu sembako dan beberapa kebutuhan lain yang memang diperlukan bagi warga terdampak kebakaran.
“Sedikit banyak kami berharap apa yang kami bisa berikan dapat membantu warga yang terdampak musibah ini,” katanya.
Hal senada, Ketua KPPG Kota Bogor, Karina Prabowo Sanger menjelaskan, kegiatan turun langsung ke lokasi kebakaran dan memberikan bantuan ini bukan semata-mata pihaknya ingin pencitraan atau menguntungkan kepentingan pribadi.

Melainkan, di tengah menjelang bulan Ramadan, pihaknya ingin membantu sesama terkhusus bagi warga yang tengah dilanda musibah.
“Ketika ada bencana pastinya kita akan turun. Dan kami turun ini bukan semata-mata ingin pencitraan atau kepentingan pribadi, melainkan kita lebih mau ke bulan puasa untuk berlomba-lomba berbuat amal baik,” katanya.

Karina juga menyampaikan pesan Ketua DPD-nya untuk masyarakat Kota Bogor, agar selalu diberikan kesehatan, serta mengajak agar bersama-sama membantu korban bencana.(ded/c)