25 radar bogor

Sempat Viral, Sambal Gami Bontang 135 Buka Cabang di Taman Air Mancur

Sambal Gami Bontang 135 Buka Cabang di Taman Air Mancur
Sambal Gami Bontang 135 Buka Cabang di Taman Air Mancur

BOGOR-RADAR BOGOR, Sambal menjadi sajian favorit lidah sebagian masyarakat Indonesia. Salah satunya, sambal gami yang merupakan sambal khas Bontang, Kalimantan Timur.

Bagi anda yang penasaran dan gemar mencicipi makanan ini, kini tak perlu jauh-jauh pergi ke Kalimantan.

Baca juga: Nasi Gonjleng, Kuliner Lezat yang Ramah Kantong

Restoran Sambal Gami Bontang 135 telah hadir di Kota Bogor.  Bahkan telah memiliki dua cabang, yakni di Jalan Pandu Raya Nomor 33, Kecamatan Bogor Utara dan Jalan Jenderal Sudirman atau tepatnya di seberang Taman Air Mancur, Kecamatan Bogor Tengah.

Restoran yang viral lantaran memanjakan lidah pecinta kuliner dengan rasa pedas itu, dijamin membuat anda ketagihan.

Selain rasanya yang nikmat, harganya pun takkan membuat kantung anda jebol.

Pengelola Restoran Sambal Gam Bontang 135, Yuyun Yuhana mengatakan bahwa restorannya menyajikan aneka macam menu sesuai selera, dengan tingkat kepedasan yang berbeda.

Mulai dari level 1 dengan istilah mantap tenan (mantan), level 2 pedasnya dikit (PDKT), dan level 3 pedasnya langsung jatuh korban (pelakor).

“Jadi setiap level pedasnya beda. Makin tinggi makin pedas,” ujarnya kepada wartawan, Selasa (22/3/2022).

Menu yang ditawarkan pun beragam, mulai dari Sambel Gami Ayam yang dibanderol Rp 25 ribu, Sambal Gami Cumi Rp 30 ribu, dan Sambal Gami Lele Rp 20 ribu per porsi.

“Menu kami banyak, cuma yang tadi disebutkan itu best sellernya,” kata Yuyun.

Seiring dengan dibukanya cabang kedua di Jalan Sudirman pada Rabu (23/3/2022), pihaknya pun menawarkan dua varian menu baru, yakni Sambal Gami Saikoro yang dibanderol Rp 40 ribu dan Sambal Gami Wagyu yang dihargai Rp 45 ribu untuk berat 100 gram dan Rp 75 ribu per porsi untuk berat 200 gram.

Selain menyajikan menu makanan yang menggugah selera, lidah anda pun akan dimanjakan dengan minuman segar.

Diantaranya es yakult melon, es degan melon, es degan coco pandan.

Tak hanya itu, pelanggan yang makan di tempat bebas untuk menambah nasi, lalap dan teh tawar sepuasnya.

“Selain itu, pada saat pembukaan cabang Air Mancur ada promo buy one get one bagi 50 pengunjung pertama untuk pembelian menu apapun. Jadi digratiskan satu porsi Sambal Gami Ayam,” jelasnya.

Menurut Yuyun, perbedaan mendasar dari restoran sambal gami lain adalah, penggunaan terasi khas Bontang dan metode memasak dadakan yang menggunakan piring tanah liat.

“Masaknya dadakan ketika ada pembeli, dimasak di atas piring tanah liat seperti hotplate,” ucap dia.

Yuyun menambahkan, restorannya juga menyediakan beragam kuliner seafood pedas, seperti kerapu, kerang, udang, cumi ikan asin bawis, nila, gurame dan belut.(ded)