25 radar bogor

Vaksinasi Massal di CCM, Pengunjung Divaksin Sambil Belanja

Warga mengikuti vaksinasi dosis tiga di area parkir Cibinong City Mall, Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu (9/2/2022). Foto : Hendi Novian
Warga mengikuti vaksinasi dosis tiga di area parkir Cibinong City Mall, Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu (9/2/2022). Foto : Hendi Novian

CIBINONG-RADAR BOGOR, Vaksinasi massal kembali digelar di Cibinong City Mall (CCM). Digelar selama lima hari mulai 9 – 13 Februari 2022, vaksinasi Covid-19 ini terbuka untuk dosis 1, 2 dan Booster.

Sebelumnya, Cibinong menjadi salah satu wilayah kecamatan yang mengalami lonjakan kasus tertinggi di gelombang ketiga. Untuk itu, Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor mengakselerasi program vaksinasi yang bekerja sama dengan berbagai pihak.

Baca juga: Gempa Banten Juga Dirasakan Warga CCM, Pengelola Langsung Beri Arahan

“Kita bekerjasama dengan pengelola Cibinong City Mall, hari ini hari pertama dan antusiasnya cukup lumayan banyak, kita menargetkan 1.000 orang perhari,” ujar Camat Cibinong, Rusliandy di lokasi vaksinasi.(9/2)

Sebelum pelaksanaan, pihaknya menginstruksikan para lurah untuk mengarahkan warganya mengikuti vaksinasi massal tersebut.

Selain di CCM, warga juga dapat menerima vaksinasi di puskesmas yang ada di wilayah Cibinong. Termasuk vaksinasi di sekolah masih terus dilakukan dengan menyasar anak usia 6 sampai 11 Tahun.

“Khusus di CCM, pertama kita bikin spanduk imbauan supaya (warga) bisa hadir di sini, kemudian dari CCM juga menginformasikan melalui media sosial,” jelasnya.

Sementara itu, Public dan Media Relation Cibinong City Mall, Farah B. Tropera menjelaskan, kegiatan vaksinasi massal ini bekerja sama dengan aparat Kecamatan Cibinong dan Polres Bogor.

“Mengingat ini memang sedang diperlukan masyarakat dan sudah banyak sekali follower atau pengunjung yang minta kami adakan sentra vaksin kembali utamanya untuk anak dan booster,” paparnya.

Pihaknya pun menyambut baik dengan menyediakan tempat dan akomodasi konsumsi untuk para panitia dan tenaga kesehatan yang dikirim Polres Bogor.

“Kami infokan juga kepada pengunjung yang sedang berbelanja. Untuk yang divaksin setelah jam operasional mall, kami juga arahkan masuk dulu ke gedung mall,” pungkasnya.(cok)