25 radar bogor

Kurang Sosialisasi, Sehari 10 Truk Diputar Balik

Kurang Sosialisasi, Sehari 10 Truk Diputar Balik
Kurang Sosialisasi, Sehari 10 Truk Diputar Balik

PARUNG PANJANG-RADAR BOGOR, Hampir setiap hari,  puluhan truk tambang diputar balik karena melintas diluar jam operasional.

Baca juga: Perbup Truk Tambang Tak Dihiraukan

Data tersebut diungkapkan Panit Lantas Polsek Parung Panjang, Aiptu Agus. Menurutnya, di hari biasa, jumlah truk yang diputar balik bisa mencapai 10 kendaraan.

“Kalau di Sabtu dan Minggu bisa lebih dari itu,” katanya kepada Radar Bogor.

Dari penjelasan supir, katanya, banyak dari mereka yang belum mengetahui mengenai aturan jam operasional truk tambang, yang sudah diatur dalam Peraturan Bupati.

“Memang masih dalam tahap sosialisasi, makanya kebanyakan mereka belum tahu,” jelasnya.

Makanya, kata dia, hingga saat ini belum ada sanksi yang diberikan. Sehingga, pihaknya hanya meminta para supir untuk putar balik.

Dalam menindak, Aiptu Agus pun mengeluh bahwa dirinya kekurangan personil di lapangan. Sehingga, pihaknya bekerja sama dengan Kecamatan.

Seperti diketahui, Pemkab Bogor sudah mengeluarkan Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 120 tahun 2021 tentang pembatasan waktu operasional kendaraan angkutan barang khusus tambang. Namun, pelaku usaha tambang dan supir ternyata belum mengetahui karena masih ada truk keluar diluar jam operasional. (Abi)