25 radar bogor

Jelang Imlek 2022, Vihara Buddha Dharma & 8 Pho Sat Santuni 200 Yatim, Piatu dan Dhuafa

Jelang Imlek 2022, Vihara Buddha Dharma & 8 Pho Sat Santuni 200 Yatim, Piatu dan Dhuafa
Jelang Imlek 2022, Vihara Buddha Dharma & 8 Pho Sat Santuni 200 Yatim, Piatu dan Dhuafa

TAJURHALANG- RADAR BOGOR, Jelang perayaan Tahun Baru Imlek 2022, Vihara Buddha Dharma & 8 Pho Sat menggelar bakti sosial pembagian sembako untuk anak yatim piatu dan dhuafa. Sebanyak 200 paket dibagikan di Masjid Al-Ikhlas, Desa Tonjong, Tajurhalang pada Minggu, (16/1/2022).

Baca juga: Liburan Imlek, Kawasan Wisata Pangandara Sepi dari Pengunjung

Carren Chaterina Ketua Yayasan Panti Asuhan Teratai, nama lain dari vihara tersebut mengungkapkan, bakti sosial ini rutin digelar setiap tahunnya jelang perayaan Imlek.

“Biasanya kami bagikan di vihara, sekaligus menggelar hiburan seperti barongsai dan lain-lain. Karena pandemi, jadi tidak ada hiburan apa-apa,” ungkap Carren Chaterina kepada Radar Bogor.

Bekerja sama dengan DKM Masjid Al-Ikhlas, santunan diberikan kepada yatim, piatu dan dhuafa di sekitar Tajurhalang.

Menurut Caren, melalui kegiatan ini, pihaknya juga ingin menunjukan kebersamaan terhadap sesama umat beragama. Rasa toleransi senantiasa diterapkan dikehidupan sehari-hari.

Disamping itu, dapat meringankan beban orang di sekitar yayasan terutama bagi yang membutuhkan uluran tangan.

Carren berharap, pihaknya dapat terus memberikan kontribusi kepada lingkungan sekitar Yayasan Panti Asuhan Teratai.

“Semoga perayaan Imlek 1 Februari 2022 nanti berjalan dengan baik meskipun dengan sederhana,” pungkasnya.(cok)

Editor: Rany