25 radar bogor

Dapati Toilet SPBU Pungut Biaya, Erick Thohir : Kenapa Nggak Gratis Inikan Fasilitas Umum?

Toilet SPBU
Menteri BUMN Erick Thohir saat berbincang dengan salah satu petugas penjaga toilet SPBU Pertamina di Kecamatan Malasan, Probolinggo, Jawa Timur.
Toilet SPBU
Menteri BUMN Erick Thohir saat berbincang dengan salah satu petugas penjaga toilet SPBU Pertamina di Kecamatan Malasan, Probolinggo, Jawa Timur.

JAKARTA-RADAR BOGOR, Video Menteri BUMN Erick Thohir berbincang dengan salah satu petugas penjaga toilet SPBU Pertamina di Kecamatan Malasan, Probolinggo, Jawa Timur, beredar di media sosial.

Baca Juga : Erick Thohir Apresiasi Pemberdayaan Ratusan Anak Penyandang Disabilitas Binaan PLN di Bandung

Erick Thohir nampak terheran-heran ketika mendapati toilet SPBU Pertamina memungut biaya alias tidak gratis bagi masyarakat umum.

“Kenapa nggak gratis ini kan fasilitas umum?” tanya Erick kepada petugas toilet yang berjaga dikutip dari akun Instagram resminya @erickthohir, Selasa (23/11/2021).

Petugas toilet itu tampak gelagapan karena ketidaktahuannya. Ia lalu mengatakan bahwa toilet SPBU tersebut milik swasta. “Saya nggak tahu pak,  saya cuma kerja. Ini pom bensin swasta terus sama yang punya dikontrak,” kata si penjagaitu.

Penjaga toilet SPBU tersebut mengatakan, masyarakat yang menggunakan toilet akan dikenakan tarif Rp2.000 untuk buang air kecil dan Rp4.000 untuk mandi dan buang air besar.

“Kalau yang make (buang air kecil) bayar Rp 2 ribu. Kalau mandi bayar Rp 4 ribu. Untuk biaya perawatan toilet pak,” ucap petugas tersebut.

Mendengar penjelasakan si petugas toilet SPBU itu, Erick pun akan menghubungi langsung si pemilik SPBU tersebut. “Nanti saya telepon yang punya. Kenapa mesti bayar, dia kan sudah bisnis bensin,” kata Erick.

Erick Thohir kemudian menginstruksikan kepada direksi Pertamina untuk membenahi persoalan toilet SPBU berbayar tersebut. Mengingat toilet SPBU yang berada di bawah Pertamina harusnya tidak dipungut biaya.

“Kepada direksi Pertamina, saya mengharapkan fasilitas umum seperti ini harusnya gratis, karena kan sudah dapat dari jualan bensin, selain itu ada juga toko kelontongnya. Jadi masyarakat mestinya mendapatkan fasilitas tambahan. Saya minta direksi Pertamina harus perbaiki. Termasuk pom bensin swasta yang kerjasama dengan Pertamina, toiletnya harus gratis nggak boleh bayar,” tegas Erick Thohir (net/ysp)