25 radar bogor

Warga Kembali Menutup Jalan Kampung Cijengir Rumpin, Minta Diratakan

Warga menutup Jalan
Warga kembali menutup jalan di Kampung Cijengir, Desa Cipinang, Rumpin pada Kamis, 11 November 2021
Warga menutup Jalan
Warga kembali menutup jalan di Kampung Cijengir, Desa Cipinang, Rumpin pada Kamis, 11 November 2021

RUMPIN – RADAR BOGOR, Tak sabar menunggu 2022, warga kembali menutup jalan di Kampung Cijengir, Desa Cipinang, Rumpin,  Kamis (11/11/2021).

Baca Juga : Batu, Pohon dan Kayu Kembali Blokir Jalur Tambang Rumpin

Dalam aksi menutup jalan itu warga meminta segera ada penanganan jalan kabupaten tersebut baik dari perusahaan maupun dinas terkait.

“Keinginan masyarakat sebelum diperbaiki di tahun 2022, jalan ini diratakan dulu. Karena sekarang nunggu dari pihak perusahaan juga belum ada yang datang,” ujar salah satu massa aksi, Emen kepada Radar Bogor.

Aksi menutup jalan yang dilakukan warga ini merupakan yang kesekian kalinya dilakukan di Jalan Janala – Lebakwangi.

Terakhir, para pengusaha tambang di wilayah Rumpin sepakat bekerja sama untuk membantu perbaikan sementara jalan tersebut.

“Pihak perusahaan belum ada yang datang, kami ingin segera diperbaiki,” tegas Emen.

Saat dikonfirmasi, Kepala UPT Infrastruktur Jalan dan Jembatan Kelas A Wilayah Leuwiliang, Eko Sulistianto menegaskan bahwa peningkatan jalan tersebut dipastikan tidak akan terealisasi di tahun 2021 ini.

Namun pihaknya telah mengajukan kembali untuk kegiatan di tahun anggaran 2022. Meskipun begitu, upaya antisipasi telah berjalan dengan melibatkan perhimpunan pengusaha tambang di Rumpin.

“Mereka yang akan menurunkan bahan besera pekerja, nanti kami yang bantu alat berat untuk perataan,” tandasnya. (cok)

Editor : Yosep