25 radar bogor

Sejumlah Negara Berpeluang Mengunci Tiket Piala Dunia 2022 Pekan Ini, Siapa Saja?

Piala Dunia 2022 Qatar. (FIFA.com)
Piala Dunia 2022 Qatar. (FIFA.com)
Piala Dunia 2022 Qatar. (FIFA.com)
Piala Dunia 2022 Qatar. (FIFA.com)

LONDON—Beberapa negara berpeluang mengunci tiket putaran final Piala Dunia 2022 Qatar pekan ini.

Mereka bisa menyusul Jerman, Denmark, serta tuan rumah Qatar yang sudah lebih dulu dipastikan manggung di Piala Dunia tahun depan jika meraih hasil-hasil positif. Siapa saja negara tersebut? Berikut ulasan fajar.co.id:

Baca Juga : Kualifikasi Piala Dunia 2022 Dimulai Lagi Pekan Ini, Berikut Jadwalnya

SWEDIA

Swedia sudah bisa mengunci tiket putaran final Piala Dunia 2022 dari Grup B kualifikasi zona Eropa jika mampu mengalahkan Georgia, dan pada saat yang sama Spanyol kalah atau maksimal imbang di Yunani.

Saat ini, Swedia memimpin Grup B dengan poin 15 atau unggul dua angka di atas Spanyol yang jadi lawan mereka di pertandingan terakhir. Dengan kemenangan atas Georgia dan Spanyol maksimal imbang, mereka akan unggul setidaknya empat poin jelang matchday terakhir yang berarti posisi Swedia aman di puncak klasemen.

PRANCIS

Juara bertahan, Prancis akan menjamu Kazakhstan pada laga kualifikasi Piala Dunia 2022 pekan ini. Dengan poin 12, Prancis saat ini unggul tiga serta empat angka atas Ukraina dan Finlandia. Secara otomatis, kemenangan atas mengantar Prancis ke putaran final sebab Ukraina sudah melakoni tujuh pertandingan.

BELGIA

Belgia yang akan menjamu Estonia juga sudah bisa menyegel tiket Qatar jika memenangkan pertandingan. Mereka bahkan tetap bisa lolos meski kalah dengan catatan Wales juga dipermalukan Belarusia di kandangnya.

Dalam skenario ini, Belgia mengoleksi poin 16 sementara Republik Ceko dan Wales sama-sama 11 poin. Dengan hanya tersisa satu laga lagi, poin Belgia jelas sudah tak terkejar sebab rival mereka maksimal merengkuh 14 poin.

BELANDA

Belanda yang akan mengunjungi Montenegro juga sudah bisa memastikan tempatnya di putaran final Piala Dunia 2022 dengan kemenangan. Syaratnya, Norwegia kalah saat menjamu Latvia. Jika Belanda menang, mereka akan mengoleksi 22 poin. Sementara kalau kalah, Norwegia akan tertahan di poin 17.

Dengan selisih lima angka, posisi Belanda di puncak klasemen sudah tidak akan tergeser meski kalah di laga terakhir. Namun, ini sepertinya skenario yang sulit dan diprediksi penentuan tiket grup ini akan terjadi di matchday terakhir.

RUSIA

Rusia yang memimpin klasemen dengan poin 19 atau unggul dua angka di atas Kroasia akan mengakhiri persaingan di Grup H jika memenangi laga akhir pekan ini. Kebetulan, kedua negara akan saling berduel. Namun, bukan pekerjaan mudah sebab pertandingan akan berlangsung di Kroasia. Jika pada akhirnya Kroasia yang memenangkan laga, siapa peraih tiket grup ini akan ditentukan di matchday pamungkas.

INGRRIS

Semifinalis Piala Dunia 2018, Inggris akan mengunci tiket putaran final Piala Dunia 2022 kalau bisa mengalahkan Albania dan pada saat bersamaan Andorra bisa menang atau imbang saat menjamu Polandia. Dengan kemenangan atas Albania, Inggris akan mengoleksi poin 23. Sementara Polandia, kalau gagal menang atas Andorra, poin mereka maksimal hanya 18.

Selisih lima poin jelas sudah mengamankan tempat Inggris di Qatar. Tapi skenario ini bakal berat mengingat Polandia diprediksi bisa mengatasi Andorra.

BRASIL

Dari Zona Conmebol, Brasil juga sudah bisa menyegel tiket putaran final Piala Dunia 2022 jika bisa mengalahkan Kolombia besok pagi. Dengan poin 34 (termasuk poin kemenangan atas Kolombia), mereka sudah tidak akan tergeser dari posisi empat besar yang mendapat jatah tiket langsung dari zona ini. Pasalnya, Kolombia yang saat ini ada di posisi kelima klasemen (zona playoff) maksimal hanya bisa mengoleksi 31 poin.

\Meski harus menunggu sehari, hasil imbang juga sudah cukup bagi Brasil untuk lolos. Dengan catatan, Argentina bisa mengalahkan Uruguay dalam pertandingan Sabtu mendatang. Itu karena Brasil akan unggul 16 poin atas Uruguay yang hanya menyisakan lima pertandingan atau maksimal cuma bisa meraih 15 angka hingga akhir kualifikasi. (amr)