25 radar bogor

Kasus Menurun, Pusat Isolasi Kemang Sudah Kosong Sejak September

Pusat Isolasi
Bupati Bogor saat tinjau rumah isolasi mandiri di wisma Artha Graha, Cibogo, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. (25/1/2021).

CIBINONG-RADAR BOGOR, Pusat Isolasi Kemang dan Cibogo Megamendung sudah tak ada pasien yang dirawat.

Pemkab Perpanjang Kerjasama dengan Pusat Isolasi Kemang

Musababnya, kasus covid-19 sudah mulai turun dan kebanyakan masyarakat lebih nyaman isoman di rumah masing-masing.

“Memang sampai saat ini dua Pusat Isolasi di Kemang maupin Cibogo kosong, karena kasus covid pun terus menurun. Semoga ini terus menunjukan kondisi lebih baik,” kata Kepala Bidang Pencegahan Pengendalian dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor Adang Mulyana, kepada wartawan, Minggu (24/10/2021).

Lebih lanjut Adang menjelaskan, tren penurunan kasus terus menunjukan hampir semua daerah di Bogor. Bahkan, pihaknya pun sedang fokus serbuan vaksinasi sampai ke pelosok.

“Artinya kesadaran masyarakat pun sudah mulai baik dengan mengikuti anjuran pemerintah daerah,” jelasnya.

Sementara itu, Direktur Pusat Isolasi Kemang Ongko Priyatno mengatakan, sejak akhir September pasien yang dirawat sudah tak ada sampai sekarang.

“Kalau kosongnya sejak 28 September, tapi tenaga kesehatan tetap stay meski tak ada pasien yang dirawat,” tuturnya.

Ongko berharap, kondisi ini terus meningkat sekaligus kepatuhan masyarakat pun sangat terasa dengan jumlah kasus menurun disemua wilayah.

“Saat ini total tenaga kesehatan di pusat isolasi ada 31 orang berikut penunjangnya, saya harap kondisi ini terus berangsur membaik,” pungkasnya. (abi)

Editor : Yosep