25 radar bogor

Pemkab Bogor Alokasikan Rp2,3 Miliar untuk TMMD ke 112

TMMD ke 112
Bupati Bogor, Ade Yasin menutup program pembangunan jalan oleh TNI melalui Tentara Manunggal Masuk Desa atau TMMD di gedung serbaguna, Cibinong, Kabupaten Bogor Kamis (14/10/2021).

CIBINONG-RADAR BOGOR, Pemkab Bogor mengalokasikan anggaran APBD untuk program TNI Manunggal Membangun Desa atau TMMD ke-112 di wilayah Kodim 0621 sebesar Rp2,3 miliar.

TMMD 2021 Dimulai, Bangun Jalan Penghubung Dua Desa di Klapanunggal

“Ya, untuk TMMD kami alokasikan anggaran Rp2.325.000.000 dari APBD. Alhamdulillah, hasilnya sangat maksimal bahkan over prestasi,” kata Bupati Ade Yasin, kepada wartawan usai penutupan TMMD ke-112 di Auditorium Sekretariat Daerah, Kamis (14/10/2021).

Ade menjelaskan, kegiatan pemerataan dan pelebaran jalan, semula rencananya dilebarkan 7 meter, ternyata selesai dibangun 12 meter. Selain itu ada pembangunan mushola, rehabilitasi rumah tidak layak huni.

“Jadi pelebaran dan perkerasan jalan sepanjang 2.450 meter dengan lebar 12 meter, yang menghubungkan Desa Bojong dan Desa Cikahuripan Kecamatan Klapanunggal untuk menunjang aktivitas masyarakat,” kata Ade.

Lebih lanjut ia menuturkan, pihaknya terima kasih kepada TNI sudah membantu pemerintah daerah melalui pelaksanaan TMMD, baik kegiatan fisik maupun non fisik.

“Dengan adanya peningkatannya akses jalan, aksesibilitas masyarakat untuk kegiatan perekonomian, pertanian, pendidikan, kesehatan, jadi lebih cepat dan lebih nyaman,” tuturnya.

Senada dikatakan, Kapok Sahli Pangdam III/Siliwangi, Brigadir Jenderal TNI Agus Supriyo Winarno. Ia mengaku, selama satu bulan lamanya para prajurit TNI menyelesaikan kegiatan TMMD ke-112 di Kecamatan Klapanunggal.

“TMMD merupakan kegiatan yang membutuhkan kolaborasi semua pihak, termasuk keterlibatan aktif masyarakat. Sekarang hasil dari kegiatan TMMD sudah bisa dirasakan dan dapat dipelihara dengan baik,” tutupnya.

Seperti diketahui, program TMMD ke-112 ini dilaksanakan selama 30 hari, dimulai 15 September sampai 14 Oktober 2021.

Ini merupakan salah satu program operasi TNI yang dilaksanakan secara terpadu dan berkelanjutan antara TNI dengan kementerian, untuk membantu pembangunan di daerah. (abi)

Editor : Yosep