25 radar bogor

Jawa Barat Juara PON Papua Semakin Dekat, Kadispora Ungkap Kunci Kemenangannya  

Kadispora Jawa Barat
Kadispora Jawa Barat Engkus Sutisna

BANDUNG-RADAR BOGOR, Jawa Barat masih memimpin perolahen medali pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.

Mentas di Liga 3 Seri 1 Jawa Barat 2021/2022, Ini Target Utama Citeureup Raya FC

Hingga Selasa (12/10/2021) siang, kontingen Jawa Barat sudah mengantongi total 255 medali, dengan rincian 95 emas, 77 perak, dan 83 perunggu.

Satu tingkat di bawah Jawa Barat, ada Jawa Timur (Jatim) yang menguntit di peringkat kedua. Jatim sejauh ini sudah mengumpulkan total 213 medali, yang terdiri dari 83 emas, 68 perak, dan 62 perunggu.

Di peringkat ketiga klasemen medali PON XX Papua, berdiri kontingen DKI Jakarta dengan total 226 medali. Rincian kepingan medali DKI Jakarta adalah 79 emas, 67 perak, dan 80 perunggu.

Jumlah medali yang dikoleksi DKI Jakarta memang lebih banyak dibanding Jatim di peringkat kedua klasemen. Namun, DKI Jakarta tetap berada di bawah Jatim karena kalah jumlah medali emas.

Sementara itu, tuan rumah Papua masih betah di peringkat keempat perolehan sementara. Papua sudah mengoleksi total 183 medali, dengan rincian 71 emas, 41 perak, dan 71 perunggu.

Menurut Kadispora Jabar Engkus Sutisna, kunci kemenangan kontingen Jawa Barat adalah kolaborasi Pemprov Jabar melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Jawa Barat dengan KONI Provinsi Jawa Barat dan Pengurus Provinsi Cabang Olahraga di Jawa Barat juga dengan Kabupaten/Kota sebagai asal dari para atlet dan pelatih tersebut.

‘’Meski pandemi Covid19 kami tetap melakukan pembinaan sejak September 2019 pada saat peresmian Pelatda PON XX,’’ kata Engkus Sutisna.

Menurut dia, pada Pandemi Covid-19 Maret 2020, kontingen Jawa Barat tetap melakukan Pelatda dengan menerepakan protokol kesehatan (Prokes) yang sangat ketat dan sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Pola latihan cabang olahraga secara desentralisasi dan sentralisasi. ‘’Kami sudah memprediksikan raihan ini, karena cabor unggalan sudah dimainkan pada 6 Oktober 2021 dan hingga Selasa (12/10/2021) kontingen Jawa Barat masih memimpin perolehan sementara medali,” ujar Engkus Sutisna.

‘’Harapan saya Jawa Barat tetap unggul di PON dan juara pada seleksi tilawatil Quran (STQ) tingkat nasional pada Oktober ini juga sehingga Jabar bisa juara lahir dan batin,’’ jelas mantan Ketua KNPI Kabupaten Bogor ini.

Sementara itu, atlet asal Bogor yang memperkuat Kontingen Jawa Barat pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021, berhasil meraih 18 medali emas.

Untuk Kota Bogor total meraih 12 medali emas. Sedangkan Kabupaten Bogor mendonasikan 6 keping medali emas bagi Jabar. (unt)

Editor : Yosep