25 radar bogor

Dua Remaja di Leuwisadeng Pingsan Usai Divaksin, Ini Penyebabnya

Pingsan usai divaksin
Salah satu remaja yang pingsan usai divaksin di Leuwisadeng, Jumat (24/9/2021).

LEUWISADENG – RADAR BOGOR, Dua remaja pingsan usai divaksin Covid-19 di Aula Kantor Kecamatan Leuwisadeng Jum’at, (24/9/2021).

Giliran Ratusan Siswa Rancabungur Jalani Vaksinasi Covid-19

Diduga penyebab dua remaja itu pingsan usai divaksin karena efek begadang. Masyarakat pun diimbau untuk menjaga kondisi tubuh sebelum mengikuti vaksinasi.

Seperti dialami Sholihin, warga Kampung Paku, Desa Sadeng. Dirinya pingsan usai divaksin jenis Sinovac.

“Saya tidur terlalu larut, belum sarapan juga. Setelah disuntik vaksin badan langsung lemas,” akunya kepada wartawan.

Penglihatan pun, lanjut Sholihin, perlahan buram dan seketika dirinya tak sadarkan diri. Ia mengaku memiliki trauma jarum suntik sehingga merasa tegang.

“Sadar-sadar saya sudah dibopong teman, sekarang sih sudah mendingan,” jelasnya.

Tak hanya Sholihin, satu remaja lain pun pingsan usai divaksin. Kegiatan vaksinasi tersebut melibatkan tenaga kesehatan dari Puskesmas di wilayah Leuwisadeng.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Sadeng Pasar, dr. Febrianti menjelaskan, dua remaja tersebut pingsan usai divaksin lantaran dalam kondisi badan yang kurang baik.

Dirinya mengingatkan masyarakat agar beristirahat yang cukup serta sarapan sebelum mengikuti vaksinasi.

“Harus istirahat yang cukup, sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti pingsan,” jelasnya.

Kegiatan vaksinasi tersebut menyasar 400 warga masyarakat khususnya di wilayah Kecamatan Leuwisadeng.(cok)