25 radar bogor

Hampir Rampung, Pembangunan Samisade di Desa Pondok Udik Tercepat di Kemang

Pemerintah Desa Pondok Udik menjadi desa yang tercepat dalam melaksanakan pembangunan dari program Satu Miliar Satu Desa (Samisade).
Pemerintah Desa Pondok Udik menjadi desa yang tercepat dalam melaksanakan pembangunan dari program Satu Miliar Satu Desa (Samisade).

KEMANG -RADAR BOGOR,  Pemerintah Desa Pondok Udik menjadi desa yang tercepat dalam melaksanakan pembangunan dari program Satu Miliar Satu Desa (Samisade) di Kecamatan Kemang. Selain tercepat, hasil dari pembangunan meskipun belum rampung, namun mendapat acungan jempol dari pengawas di tingkat kecamatan.

Hal itu disampaikan Kepala Seksi Ekonomi dan Pembangunan Kecamatan Kemang Titin Hartini saat monitoring lokasi pembangunan jalan poros desa yang dibangun Pemerintah Desa Pondok Udik.

“Ini yang paling cepat dari mulai tahap satu dan dua, termasuk pemberkasan yang paling pertama Desa Pondok Udik,” ungkapnya kepada wartawan.(18/8/2021)

Menurut Titin, koordinasi yang baik antara kepala desa dengan para staf juga respon yang cepat dari pemerintah desa sehingga penyerapan anggaran samisade dapat dilakukan dengan baik.

Meskipun, sambungnya, untuk desa yang lain pun tidak ada masalah perihal program samisade. Rata-rata untuk tahap 1 semua desa telah selesai.

“Dan kebanyakan yang sedikit lambat itu di masalah usulan awal RAB yang sering kali berubah karena keinginan warga dari hasil musyawarah,” jelasnya.

Mengenai pola padat karya dalam program bantuan keuangan itu pun, kata Titin, di semua desa telah melibatkan warga dalam pembangunannya.

Hal itu itu pun, telah pihaknya instruksikan ke seluruh pemerintah desa sesuai dengan arahan Bupati Bogor. “Masyarakat terdampak pandemi, kita manfaatkan untuk bekerja dan terlibat dalam samisade, melalui RT RW direkrut dan bergiliran,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Desa Pondok Udik M Sutisna menjelaskan, anggaran samisade pihaknya manfaatkan untuk pembangunan jalan poros desa yang menghubungkan Desa Pondok Udik – Pabuaran – Tegal dan Desa Candali di Kecamatan Rancabungur.

“Betonisasi jalan sepanjang 1150 meter dengan lebar 3 meter dan pembuatan drainase 300 meter,” tandasnya.(cok)