25 radar bogor

BEM se-Bogor Adakan Sidang Istimewa, Ini yang Dihasilkan

DRAMAGA-RADAR BOGOR, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se-Bogor menggelar sidang istimewa secara virtual pada Minggu, (25/7/2021) lalu. Dalam sidang tersebut, disepakati Surat Keputusan (SK) bersama untuk menurunkan Koordinastor BEM se-Bogor periode 2020-2021.

Mandataris Media BEM Se-Bogor Thilaf Pratama mengatakan, selain menurunkan Koordinator BEM se-Bogor, hasil keputusan Aliansi BEM se-Bogor menetapkan beberapa poin tuntutan.

“Menurunkan secara tidak terhormat, mencabut dan menuntut hak kesekretariatannya secara penuh,” ungkap Thilaf kepada Radar Bogor.(2/8)

Menurut Thilaf, pengurus BEM se-Bogor menduga adanya ketidaksesuaian antara klarifikasi yang telah dibuat dengan kondisi yang ada.

Selain itu juga menuntut yang bersangkutan untuk melakukan klarifikasi terkait penyimpangan selama menjabat dengan sejujur-jujurnya maksimal 14 hari dari sidang istimewa yang ditetapkan.

Dan poin terakhir, sambung Thilaf, memutihkan dengan maksud tidak dianggap pernah menjabat sebagai koordinator BEM Se-Bogor selama periodenya dalam hal sewenang-wenang yang tidak disepakati oleh anggota aliansi.

“Selanjutnya, kami juga sepakat untuk membahas mengenai mubes di dalam konsolidasi yang akan dilaksanakan pada tanggal 8 atau 14X24jam terhitung dari pasca sidang istimewa di laksanakan,” jelasnya.

Sementara waktu, kekosongan pada bagian koordinator diserahkan kepada mandataris koordinator isu masing-masing. “Berlandaskan dengan gerakan inisiatif dari para koordinator yang diamanahkan,” tandas Thilaf.(cok)