25 radar bogor

Bagi Wisatawan yang Ingin ke Puncak, Lihat Nih!

Pintu masuk menju Puncak, Kabupaten Bogor, dijaga ketat petuas gabungan, Minggu (25/7/2021). Foto: Arifal/Radar Bogor
Pintu masuk menju Puncak, Kabupaten Bogor, dijaga ketat petuas gabungan, Minggu (25/7/2021). Foto: Arifal/Radar Bogor

CIAWI-RADAR BOGOR, Bagi wisatawan atau warga luar Kabupaten Bogor, jangan harap bisa berliburan di kawasan wisata Puncak, Minggu (25/7/2021).

Pasalnya, dihari terkahir PPKM Level 4, penyekatan dilakukan lebih ketat. Pantauan Radar Bogor Minggu (25/7/2021) pukul 12.00 WIB sejumlah kendaraan disekat di depan pintu Tol Ciawi dan diarahkan putar balik.

Nampak puluhan petugas gabungan TNI, Polri, Satpol PP serta Dishub Kabupaten Bogor memeriksa kendaraan selain plat F yang baru saja keluar Tol Ciawi. “Kita langsung putar balikkan,” ujar Danramil Ciawi, Mayor Inf Mulyadi kepada Radar Bogor, Minggu (25/7/2021).

Akibat penyekatan tersebut, nampak kawasan Puncak sepi. Sejak pintu Tol Ciawi hingga Simpang Gadog terpantau lengang. Sejumlah pusat oleh-oleh pun memilih tutup akibat sepinya wisatawan.

“Ya, banyak yang tutup karena Puncak sepi sekarang,” ujar Nanang salah seorang penjaga toko oleh oleh di kawasan Puncak kepada Radar Bogor.(all)