25 radar bogor

Minaqu Salurkan 5 Ton Beras untuk Warga Bogor Terdampak Pandemi

Minaqu Salurkan 5 Ton Beras untuk Warga Bogor Terdampak Pandemi
Minaqu Salurkan 5 Ton Beras untuk Warga Bogor Terdampak Pandemi

BOGOR-RADAR BOGOR, Minaqu Home Nature tak ingin ketinggalan menebar kebaikan selama pandemi. Tak tanggung-tanggung, perusahaan eksportir tanaman hias dari Kota Bogor itu menyumbangkan 5 ton beras untuk warga-warga terdampak pandemi.

Sebanyak 5 kuintal disumbangkan melalui pemerintah kota (pemkot) Bogor. Berkarung-karung beras itu diantarkan langsung oleh pimpinan perusahana eskportir, Ade Wardhana.

Bantuan lainnya juga akan disalurkan kepada warga-warga di Kabupaten Bogor. Termasuk sejumlah petani-petani mitra Minaqu.

CEO Minaqu Home Nature, Ade Wardhana Adinata mengakui, beras yang dipakai merupakan kualitas baik. Merekan mengambil pasokannya dari petani-petani di Subang.

“Karena Minaqu kan berdomisili di kota (Bogor), kita mau berkontribusi juga untuk kota Bogor dan dukungan Minaqu juga tidak terlepas dari dukungan pemkot melalui Pak Dedie (Wakil Wali Kota),” tuturnya, Rabu (21/7).

“Jadi, kita sama-sama saling membantu dan saling bergandengan tangan supaya kebuntuan ini menjadi cair dengan adanya solusi-solusi dari para pemimpin,” ajak lelaki yang kini melebarkan sayap usahanya hingga Pulau Dewata.

Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim juga sangat berterima kasih dengan bantuan Minaqu tersebut. Ia menyebutkan Minaqu merupakan salah satu perusahaan eksportir tanaman hias terbesar di Indonesia.

Bantuan itu sekaligus menjadi tambahan amunisi bagi persediaan logistik di Kota Bogor.

“Jadi, sekali lagi terima kasih kepada teman-teman Minaqu, khususnya Pak Ade yang secara khusus mengantarkan beras ini. Insyaallah bantuan ini akan sampai ke tangan yang membutuhkan. Beras ini juga yang akan disalurkan kepada warga-warga Kota Bogor,” garansinya.

Reporter: Imam
Editor: Rany P Sinaga