25 radar bogor

Satgas Covid-19 Desa Cigudeg Minta Warga yang Terpapar Segera Jalani Isolasi Mandiri

Satgas Covid-19 Desa Cigudeg memberikan bantuan kepada warga yang terdampak Covid-19. Septi/Radar Bogor
Satgas Covid-19 Desa Cigudeg memberikan bantuan kepada warga yang terdampak Covid-19. Septi/Radar Bogor

CIGUDEG-RADAR BOGOR, Kasus positif meningkat, Satgas Covid-19 Desa Cigudeg perintahkan warga yang terpapar segera menjalani isolasi mandiri. Setelah sebanyak 7 warga dinyatakan positif Covid-19 dalam sepekan terakhir.

Kepala Desa Cigudeg Andi Supriadi mengaku, ketujuh warganya yang positif telah menjalani isolasi mandiri. “Sebagian besar terpapar dari tempat kerjanya di luar Bogor, ada juga yang kedatangan saudara dari luar yang ternyata membawa virus,” ungkapnya saat dikonfirmasi, Senin (14/6/2021).

Pihaknya pun telah berkoordinasi dengan Puskesmas Cigudeg dan aparat kecamatan untuk melakukan penanganan secara maksimal. Sementara tracking telah dilakukan dan warga yang sempat berkontak fisik dengan yang terpapar telah menjalani swab PCR test.

Bagi warga yang tengah menjalani isolasi mandiri, Andi melanjutkan, telah dipantau dan disuplay kebutuhannya selama 14 hari ke depan. “Kita meminta bantuan Babinsa dan Babinkas untuk mengawasi warga yang terpapar untuk tidak dulu berkeliaran,” jelasnya.

Selain itu, ruang isolasi yang telah disediakan Satgas Covid-19 Desa Cigudeg siap menampung bila ada warganya yang ingin menjalani isolasi. “Kita sediakan, kita pantau hingga dinyatakan negatif,” tandasnya.(cok)