25 radar bogor

Demo Pendukung HRS, Pengamanan Balaikota dan DPRD Kota Bogor Diperketat

Ilustrasi. Petugas bersiap-siap melakukan pengamanan di depan Balaikota Bogor, Jumat (11/6/2021). Dede/Radar Bogor
Petugas bersiap-siap melakukan pengamanan di depan Balaikota Bogor, Jumat (11/6/2021). Dede/Radar Bogor

BOGOR-RADAR BOGOR, Pengamanan di Gedung Balai Kota dan DPRD Kota Bogor diperketat jelang pelaksanaan mediasi antara Bima Arya dan simpatisan HRS.

Sterilisasi Balai Kota dilakukan jelang adanya seruan aksi demonatrasi di Balaikota Bogor sejumlah penjagaan di dua lokasi vital diperketat.

Pantauan dilapangan pengetatan penjagaan dilakukan di seluruh akses masuk Balai Kota Bogor, tak semua mendapatkan akses masuk. Tampak mobil pemadam kebakaran disiagakan, dan sejumlah parkir pegawai Pemkot Bogor juga tampak lengang.

Sedangkam penjagaan di Kantor DPRD Kota Bogor di Jalan Pemuda dan Kantor Balaikota Bogor di Jalan Ir H Djuanda juga dijaga ketat. Tak hanya petugas Satpol PP, sejumlah petugas kepolisian pun sudah siap untuk berjaga.

Kabag Ops Polresta Bogor Kota Kompol Prasetyo mengatakan bahwa hari ini dilaksanakan agenda mediasi. “Mediasi akses dibatasi dan handphone tidak boleh aktif di dalam ruangan,’ ujarnya.

Untuk unjuk rasa kata Praseto estimasi massa sekitar 1500 orang. Untuk pertebalan kata Prasetyo dilakukan di DPRD Kota Bogor dan Balaikota Bogor. “Personel gabungan yang diturunkan sekitar 840,” ujarnya.(ded)

Reporter: Dede Supriadi
Editor: Alpin