25 radar bogor

Sehari, Sembilan Positif Covid 19 di Pura Bojonggede

PEDULI : Atiek (kanan) membagikan sembako kepada warga yang sedang isolasi mandiri.

RADAR BOGOR – Kasus Covid 19 di Kabupaten Bogor terus bertambah. Seperti yabg terjadi di perumahan Pura Bojonggede, Desa Tajurhalang, Kecamatan Tajurhalang. Dalam sehari, terdapat sembilan kasus positif Covid 19 baru.

Ketua MPB (Markas Pejuang Bogor), Atiek Yulis mengatakan, di Pura Bojonggede kasus positif Covid 19 kian masif.

“Total sehari ini saja, ada sembilan kasus saya dapat laporan,” kata perempuan yang juga bermukim di Pura Bojonggede itu kepada Radar Bogor, Kamis (10/6/2021).

Menurutnya, kasus positif Covid-19 di Pura Bojonggede melonjak sejak sebelum idul Fitri. Atiek mencatat, sudah ada 30 orang yang positif.

“Hari ini, dilakukan Rapid Test masal oleh Puskesmas Tajurhalang. Kita langsung lakukan Tracing,” paparnya.

Iapun menyayangkan, masih banyaknya warga yang tidak percaya dengan Covid-19.  “Iya masih banyak yang bandel,” tuturnya.

Sementara itu, bantuan berupa sembako juga diberikan kepada sejumlah keluarga terpapar positif Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri.

“Kemarin kami bagikan bantuan sembako bagi yang isolasi mandiri. Ada enam keluarga,” jelasnya.

Ia berharap, masyarakat bisa disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan. Mengingat, Covid 19 di wilayah perumahan Pura Bojonggede tinggi.

“Saya selalu ingatkan kepada RT dan RW agar warga semua jangan kendur protokol kesehatan,” pungkasnya. (all)