25 radar bogor

Lagi-Lagi Permen Asal Indonesia Bikin Heboh Karena Muncul di Drama Korea ‘Mine’

Heboh Permen Asal Indonesia Muncul di Drama Korea 'Mine' (Foto: dok. Netflix)
Heboh Permen Asal Indonesia Muncul di Drama Korea ‘Mine’ (Foto: dok. Netflix)

RADAR BOGOR, Permen kopi khas Indonesia Kopiko kembali menjadi perbincangan netizen usai sebelumnya muncul sebagai sponsor di drama Korea Vincenzo. Kali ini Kopiko muncul di drama terbaru berjudul Mine yang tayang di tvN.

Berdasarkan Nielsen Korea, drama Mine bahkan menjadi salah satu serial dengan rating tertinggi sepanjang penayangan di tvN.

Kopiko muncul di salah satu episode terbaru drama Mine. Permen tersebut muncul dalam scene pemeran utama Lee Bo Young yang sedang dirias wajahnya.

Lee Bo Young diberikan permen tersebut oleh pegawainya, dan saat menikmatinya ia berkata kalau rasa kantuknya sudah hilang karena memakan permen tersebut. Hal ini tentu membuat bangga netizen saat mengetahui permen favoritnya masuk dalam episode drama Korea tersebut.

Seleb TikTok @boboholokal yang dijuluki ‘Rajanya Drakor’ pun turut membahas tentang kemunculan Kopiko di drama Mine. Dalam salah satu konten ia membahas tentang alur cerita Mine.

Beragam reaksi dari netizen Indonesia pun bermunculan. Banyak yang bangga karena melihat Kopiko mendunia.

“Gue bangga karena permen Kopiko yg selama ini gue makan, dimakan juga sama aktor-aktori di drakor,” beber akun @itss****.

“Warga Korea emang lagi suka Kopiko buat pengganti ice americano kayaknya,” timpal akun @ichan****.

Permen Kopiko dari Mayora memang kerap menjadi perbincangan karena telah mendunia. Permen ekstrak kopi dari Indonesia ini sudah menjadi favorit masyarakat Indonesia sejak bertahun-tahun lamanya. Kini Kopiko pun telah diekspor ke seluruh dunia, termasuk Korea.

Editor: Rany P Sinaga
Sumber: Insertlive