25 radar bogor

Jelang Lebaran, Polres Bogor Musnahkan Puluhan Ribu Botol Miras

Polres Bogor musnahkan 50.894 botol minuman beralkohol di Mapolres, Jalan tegar Beriman, Cibinong, Kabupaten Bogor. Senin (10/5/2021). Foto Hendi/Radar Bogor
Polres Bogor musnahkan 50.894 botol minuman beralkohol di Mapolres, Jalan tegar Beriman, Cibinong, Kabupaten Bogor. Senin (10/5/2021). Foto Hendi/Radar Bogor

CIBINONG-RADAR BOGOR, Jelang lebaran, sebanyak 50.894 botol minuman keras berbagai merek dimusnahkan Polres Bogor, Senin (10/5/2021). Hasil ini dikumpulkan selama empat bulan dari razia setiap polsek.

“Selana bulan Januari, kita berhasil mengumpulkan 50.894 botol miras berbagai merek hingga April 2021,” kata Kapolres Bogor AKBP Harun kepada wartawan, Senin (10/5).

Pemusnahanmiras ini merupakan yang terbesa dilakukan di Kabupaten Bogor dan ditemukan terbanyak di wilayah timur. “Kita mendapati miras ini kebanyakan di warung Jamu, dan paling dominasi wilayah Bogor Timur,” jelasnya.

Harun meminta untuk seluruh elemen masyarakat mulai dari pemerintah hingga tokoh masyarakat untuk bersama-sama menjaga generasi penerus dari penyalahgunaan minuman keras.

“Ini menjadi kewaspadaan bersama. Jangan sampai anak muda tercoreng atau terlalu banyak konsumsi miras yang bisa menjadi awal permasalahan untuk melakukan tindak kriminal lainnya,” tegasnya.

Sementara itu, Kasatpol PP Kabupaten Bogor, Agus Ridhallah mengapresiasi kinerja Polres Bogor atas keberhasilannya mengumpulkan minuman keras terbanyak sepanjang adanya pemusnahan. “Kita apresiasi karena baru kali ini capaian pemusnahan paling besar. Satpol PP mampu 11 ribu,” pungkasnya.(nal)