25 radar bogor

Pos Sekat Bogor Timur mulai Beroperasi, Kapolsek : Bang Toyib Siaga 24 Jam

SIAGA : Tim Bang Toyib Polsek Cileungsi bersiaga, dini hari tadi. (Arifal/ RADAR BOGOR)

RADAR BOGOR – Jalan Raya Cileungsi mulai sepi, Kamis (6/5/2021) dini hari. Tak banyak kendaraan yang melintas di jalur timur Kabupaten Bogor itu.

Yang terlihat hanya beberapa truk besar yang melintas pada H-7 lebaran idul Fitri 1442 itu.

Namun, sejumlah petugas nampak berjaga. Ada sekitar sepuluh orang malam itu. Mereka hilir mudik, bergantian keluar masuk pos sekat pemudik di Metland Cileungsi.

Ya, para petugas itu adalah tim gabungan anti mudik Bang Toyib Polsek Cileungsi. Mereka bersama dengan TNI berjaga bersama. Memastikan setiap kendaraan yang melintas bukanlah pemudik.

“Harus teliti, malam hari biasanya digunakan untuk pemudik nekat melintas,” ujar Andri Alam, Kapolsek Cileungsi kepada Radar Bogor, Kamis dinihari.

Untuk itu, Andri menjelaskan, para petugas pos penyekatan pemudik ini berjaga selama 24 jam. Bergantian dibagi dalam tiga sesi.

Sesi pertama, dimulai pukul 07.00 hingga pukul 17.00 WIB. Kemudian, sesi kedua, dimulai pukul 17.00 WIB hingga Pukul 23.00 WIB. Lalu pada sesi ketiga, mulai pukul 23.00 WIB hingga pukul 07.00 WIB.

“Total seluruh personil ada 150 personil,”paparnya.

Sementara itu, untuk pengaman penyekatan pemudik di Bogor timur, petugas dibekali berbagai perlengkapan. Disana ada dua baju atau rompi anti peluru. Jumlahnya, dua buah.

Ini digunakan saat bertugas jika ada penyerangan. Sehingga, para petugas sudah siap.

Kemudian ada Juga dua buah borgol. Nantinya digunakan saat terjadi penangkapan tindak kejahatan selama masa larangan mudik lebaran idul Fitri 1442 hijriah.

Tidak hanya itu di dalam pos, juga terdapat Dua buah lampu apil juga dua buah Tongkat T.

Ada pula dua buah Apar juga P3K medis. Selain itu ada velt Belt sebanyak dua buah dan Toa pengeras suara. Juga terlihat di dalam pos sekat Bogor timur itu lima buah mutasi.

Ada pula dua buah baju APD, Jas hujan, Hansanitizer serta masker 10 box.

“Ada dua box alat rapid test anti gen,” tukasnya. (all/c)