25 radar bogor

Pengunjung Mal Meningkat, Polsek Cileungsi Lakukan Ini

KETAT : Petugas dari Polsek Cileungsi langsung mengawasi para pengunjung mal. (Arifal/ RADAR BOGOR)

RADAR BOGOR – Cairnya tunjangan hari raya (THR), membuat sejumlah pusat perbelanjaan diserbu warga. Tak terkecuali, di Metropolitan Mall Cileungsi (MMC), Kabupaten Bogor.

Pantauan Radar Bogor, mal yang berada di kawasan timur Kabupaten Bogor itu mulai dibanjiri pengunjung sejak awal buka. Mereka yang datang didominasi anak muda juga ibu-ibu.

Umumnya, pengunjung mal berasal dari kawasan Cileungsi, Jonggol, Sukamakmur juga Cariu. Mereka datang untuk membeli baju baru hingga kudapan.

“Iya mau beli baju lebaran aja,” tutur Nurul Aulia (18) remaja asal Jonggol saat ditemui Radar Bogor di MMC, Rabu (5/5/2021).

Untuk mengantisipasi kerumuman pengunjung mal, Kapolsek Cileungsi, Kompol Andri Alam menyebar personilnya di dalam mall.

“Kami cegah, jangan sampai terjadi kerumunan seperti di mal yang ada di Kota Bogor,” katanya kepada Radar Bogor, Rabu (5/5/2021).

Selain itu, Polsek Cileungsi juga memastikan di setiap pintu MMC ada petugas hang mekakukan pengecekan suhu dan protokol kesehatan.

“Pengunjung tidak pakai masker sudah pasti dilarang masuk,” tutur Andri Alam.

Selain pengecekan, Andri pun meminta agar pengunjung berjaga jarak. Termasuk, pada penjaga tenant agar terus memperhatikan Prokes pengunjungnya.

“Jumlah pengunjung juga sudah dibatasi. mudah mudahan tidak terjadi kerumunan,” pungkasnya. (all/c)