25 radar bogor

Ratusan Pebulutangkis Ikuti Pelatprov Wilayah I Jawa Barat

PAra atlet bulutangkis mengikuti seleksi masuk Pelatprov Jawa Barat di GOR Bulutangkis KayP1, Kota Bogor, Senin dan Selasa (22-23/2/2021) kemarin. (IST)
Para atlet bulutangkis mengikuti seleksi masuk Pelatprov Jawa Barat di GOR Bulutangkis KayP1, Kota Bogor, Senin dan Selasa (22-23/2/2021) kemarin. (IST)

BOGOR-RADAR BOGOR, Kota Bogor ditunjuk Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Jawa Barat, sebagai lokasi pemusatan latihan provinsi (Pelatprov) Wilayah I.

Gedung Olahraga (GOR) Bulutangkis KayP1 Bogor pada Senin dan Selasa (22-23/2/2021) kemarin,  menjadi tempat seleksi calon atlet Bumi Pasundan yang akan memperkuat Jabar pada PON XX 2021 Papua.

Ketua Pelatprov Wilayah Satu PBSI Jabar, Dedi Budi Sumardi menjelaskan, bahwa pemusatan latihan ini merupakan terobosan yang di bilang pertama di Indonesia. Ada harapan besar program dapat menjadi salah satu jalan untuk melakukan regenerasi pemain bulu tangkis yang mampu bersaing di level nasional.

“Pembinaan meliputi banyak aspek, selain meningkatkan kualitas pemaian Pelatprov ini juga memiliki tujuan untuk memperbaiki administasi sistem informasi pemain atau SIP,” ujarnya.

Budi juga menambahkan, setiap pemain dan klub harus memiliki ID PBSI yang dapat mempermudah pelacakan riwayat prestasi individual maupun klub. “Karena setiap pemain yang mengikuti pemusatan latihan provinsi akan tetap membawa nama klub tempatnya bernaung,” kata Budi

Lebih lanjut Budi mengatakan, pada tahap awal ini akan di lakukan pemusatan latihan untuk kelompok umur pemula (tahun kelahiran 2008-2009) dan remaja (2006-2007), terdiri dari 10 orang atlet putera dan 10 orang atlet putri.

“Nantinya evaluasi terhadap atlet akan dilakukan setiap periode, salah satunya melalui sirkuit antar pelatprov di Jawa Barat,” tutupnya. (nal)

Editor : Muhammad Ruri Ariatullah

Reporter : Jaenal Abidin