25 radar bogor

Gaet Dirja Wihardja jadi pelatih, Sekjen PABSI Kabupaten Bogor bilang begini

P

CIBINONG-RADAR BOGOR, Nama pelatih angkat besi Indonesia, Dirja Wihardja disebut Sekjen PABSI Kabupaten Bogor, Irwan MR.

Pelatih bertangan dingin yang selalu melahirkan talenta baru itu resmi jadi pelatih atlet PABSI Kabupaten Bogor.

“Kita datangkan pelatih angkat besi Indonesia, Dirja Wihardja ini lantaran prestasi dan senioritasnya. Juga beliau adalah pelatih nasional,” katanya saat ditemui radarbogor.id di Kantor KONI Selasa (16/2/2021).

Iapun mengaku optimis tim PABSI Kabupaten Bogor akan semakin berjaya dengan datangnya pelatih baru ini.

“Kita sangat optimis dengan kedatangan pelatih baru kita ini,” tuturrnya.

Sementara itu, Ketua Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PABSI) Kabupaten Bogor, Yudi Agus Soleh, tengah menjadwalkan waktu untuk mempertemukan para lifter ‘Bumi Tegar Beriman’ untuk Babak Kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi (BK Porprov) XIV Jawa Barat 2022 tahun 2021, dengan Kepala pelatih Tim Nasional (Timnas) Angkat Besi Indonesia untuk Olimpiade 2021, Dirja Wihardja, dalam waktu dekat ini.

“Saya berencana akan mempertemukan pelatih timnas olimpiade cabor angkat besi timnas indonesia dengan lifter Kabupaten Bogor,” ujar Yudi Agus Soleh, kepada radarbogor.id Selasa (16/2/2021).

Pria yang akrab disapa YAS ini menjelaskan, kalau maksud dan tujuannya mempertemukan lifter Kabupaten Bogor dengan pelatih Dirja Wihardja, tidak lain untuk memberikan motivasi kepada lifter yang akan bertanding pada BK Porprov 2021.

Bahkan sambung YAS, dirinya juga sudah membicarakan hal ini langsung kepada pelatih timnas angkat besi ketika bertemu di Cibinong, belum lama ini.

“Dari hasil pertemuan saya dengan pelatih timnas angkat besi Indonesia untuk Olimpiade 2021 nanti. Beliau mau dan siap memberikan pengetahuan tentang olahraga angkat besi kepada lifter Kabupaten Bogor,” tegasnya.

“Saat ini beliau masih fokus persiapan lifter Indonesia untuk Olimpiade. Tapi beliau mau menyempatkan waktunya melatih lifter Kabupaten Bogor,” tukasnya. (all)

Reporter : Muhammad Arifal Fajar

Editor : Muhammad Ruri Ariatullah