25 radar bogor

Tanggap Bencana, Ruang Peduli Distribusikan Bantuan untuk Korban Bencana di Subang

Ruang-peduli
Komunitas Ruang Peduli ikut membantu korban bencana banjir dan longsor di Subang.
Ruang-peduli
Komunitas Ruang Peduli ikut membantu korban bencana banjir dan longsor di Subang.

SUBANG-RADAR BOGOR, Bantuan bagi korban bencana longsor dan banjir di Subang, Jawa Barat, terus berdatangan. Salah satunya dari komunitas Ruang Peduli.

Rabu (10/2/2021) kemarin, mereka melakukan aksi turun ke lapangan untuk membantu warga korban bencana alam beberapa wilayah di Subang.

Ruang Peduli merupakan salah satu komunitas sosial yang dibentuk atas dasar kepedulian terhadap masyarakat, khususnya di daerah Subang. Komunitas ini baru dibentuk atas dasar inisiatif saat pandemi Covid-19.

Sebelumnya, pada tanggal 8-10 Februari 2021, Ruang Peduli membentuk tim membuka donasi untuk disalurkan ke daerah yang terkena dampak bencana.

Hasil dana yang terkumpul hingga kini kurang lebih senilai Rp8.000.000,- dan masih akan terus berlanjut sampai kondisinya membaik.

Kemudian, Rabu (10/02/2021) mereka turun langsung ke Kecamatan Pagaden, Pamanukan, Legonkulon, dan Dusun Galian, untuk memberikan bantuan berupa bahan pokok seperti, nasi box 200 kotak, mie, roti, popok, dan lainnya. Selain itu, ada juga baju bekas layak pakai yang diberikan serta bantuan medis.

Beruntung, setibanya di lokasi bencana, beberapa daerah yang terdampak banjir sudah mulai surut. Namun, ketika sampai di Kecamatan Pagaden, banyak rumah yang rusak dan hancur. Bahkan ada warga yang terseret arus banjir.

“Ya, ada dua orang yang terseret arus banjir dan hingga kini belum diketahui kondisinya, sudah dievakuasi atau belum,” ujar Regitha salah satu relawan bencana.

Saat Ruang Peduli sampai, mereka juga sempat dikirimkan bantuan dari Universitas Padjadjaran berupa perahu karet untuk mempermudah akses ke desa yang terisolir.

Sampai sekarang, warga masih mengungsi di kantor kecamatan dan koramil. Banyak sekali daerah terisolir yang belum bisa mereka jangkau yang akhirnya bantuan diberhentikan dan dilanjutkan pada hari ini Jumat (12/02/2021). (*)

Reporter : PKL-Haniyah N.S
Editor : Yosep