25 radar bogor

Awal Bulan, Harga Sembako di Kota Bogor Naik. Cek di Sini Daftarnya!

Sembako
Salah satu lapak pedagang sembako di Pasar Gunung Batu. ARIFAL/RADAR BOGOR
Sembako
Salah satu lapak pedagang sembako di Pasar Gunung Batu. ARIFAL/RADAR BOGOR

BOGOR-RADAR BOGOR, Memasuki awal Februari 2021, sejumlah harga sembako di Kota Bogor merangkak naik.

Seperti di Pasar Gunung Batu Bogor. Para pedagang di pasar tersebut menyebutkan, kenaikan harga sejumlah kebutuhan pokok itu akan terus terjadi hingga Imlek tahun ini.

“Biasanya jelang Imlek harga sembako naik,” tutur Enjo (53) pedagang sembako pasar gunung batu kepada radarbogor.id Senin (1/2/2021).

Dari pantauan di Pasar Gunung Batu, beberapa harga sembako yang naik mulai dari cabai Rp 25.000 sekarang Rp38.000 per kilo, cabe rawit hijau Rp28.000 sekarang Rp80.000 per kilo, cabe rawit merah Rp 25.000 sekarang Rp 80.000 per kilo dan bawang Rp16.000 sekarang Rp28.000.

Selain itu, harga daging pun ikut melonjak naik. “Harga daging naik, yang tadinya Rp120.000 sekarang jadi Rp125.000 per kilonya,” jelas Agus (46) salah satu pedagang kepada radarbogor.id. (all/pkl)

Reporter : Arifal
Editor : Yosep