25 radar bogor

Bantu Bencana Gempa Sulbar, ACT Bogor Siapkan 10 Truk Logistik

Kepala ACT Cabang Bogor, Catur Widodo. Imam/Radar Bogor
Kepala ACT Cabang Bogor, Catur Widodo. Imam/Radar Bogor

BOGOR-RADAR BOGOR, Dampak bencana yang menimpa tanah air sangat dirasakan oleh masyarakat. Aksi Cepat Tanggap (ACT) Bogor ikut ambil bagian dengan mengirimkan bantuan 10 truk logistik untuk diangkut kapal kemanusiaan ke Sulawesi Barat (Sulbar).

Kepala ACT Cabang Bogor, Catur Widodo mengungkapkan, kepedulian itu yang akan digalang dari masyarakat. Mereka juga tak ingin ketinggalan menyumbangkan bantuan untuk para korban bencana. Selain bantuan tenaga dari sisi kemanusiaan, ACT juga akan mengumpulkan logistik dan kebutuhan dasar untuk wilayah-wilayah terdampak bencana tersebut.

“Kapal kemanusiaan dari ACT itu rencananya bakal mengangkut 1.000 ton logistik untuk korban bencana ke Sulawesi Barat, untuk tahap pertama. Makanya, setiap cabangnya ACT akan menggalang kepedulian. Kami, dari Bogor, akan berkontribusi 10 truk logistik,” bebernya kepada Radar Bogor.

Catur optimis bisa mengumpulkan bantuan sebanyak itu dari masyarakat Bogor. Mereka bakal menggerakkan seluruh relawan untuk menyasar dan membentuk posko-posko penggalangan bantuan. Tak terkecuali, mendirikan posko di beberapa titik prioritas seperti masjid, sekolah, hingga kantor-kantor pemerintahan.

“Untuk tahap awal, kita sudah ada kerja sama dengan 12 masjid dan 10 sekolah. Ini juga sedang kita sampaikan ke masyarakat sebagai ajakan kemanusiaan. Tidak hanya elemen masyarakat, kita juga mengajak agar para pengusaha atau korporat ambil bagian,” terangnya.

Posko-posko itu akan mengumpulkan berbagai jenis bantuan dari masyarakat. Pihak ACT Bogor akan melakukan penjemputan menjelang keberangkatan kapal kemanusiaan dari Tanjung Priok, akhir Januari mendatang.

Kepedulian masyarakat itu, dianggap Catur, menjadi motivasi utama dalam upaya-upaya membangkitkan kembali wilayah yang terdampak bencana. Dengan begitu, secara tidak langsung, masyarakat juga bisa merasa berperan dalam membantu sesamanya yang membutuhkan meski dari jauh.(mam)