25 radar bogor

Laporkan Raffi Ahmad, Siapa David Tobing?

ILUSTRASI: Raffi Ahmad mendapat sorotan lantaran kedapatan tidak menerapkan protokol kesehatan (prokes). Itu terjadi saat ia menghadiri sebuah pesta di Jakarta, Rabu (13/1) malam. (Istimewa)
ILUSTRASI: Raffi Ahmad mendapat sorotan lantaran kedapatan tidak menerapkan protokol kesehatan (prokes). Itu terjadi saat ia menghadiri sebuah pesta di Jakarta, Rabu (13/1) malam. (Istimewa)

JAKARTA-RADAR BOGOR, Advokat David Tobing menjadi sorotan publik setelah melayangkan gugatan perdata terhadap Raffi Ahmad ke Pengadilan Negeri Depok, Jawa Barat. Ini merupakan buntut dari Raffi tidak menjalankan protokol kesehatan di sebuah pesta ulang tahun pada Rabu (13/1) malam lalu. Pesta digelar tepat di hari Raffi Ahmad mendapat vaksin perdana bersama Presiden Jokowi.

David Tobing menjadi sorotan karena sejumlah pihak memberikan dukungan kepadanya menggugat Raffi Ahmad yang dinilai tidak memberikan contoh yang baik kepada para penggemarnya. Tapi, ada pula yang menyebut, David sengaja melakukan hal itu karena mau mencari ketenaran. David Tobing disebut mau numpang tenar dari sosok Raffi Ahmad.

Saat ini dia menjabat sebagai Sekretaris Umum Yayasan Kesehatan PGI Cikini, sebuah rumah sakit yang menjadi rujukan penanganan Covid-19. Dia juga seorang pengacara, mediator terdaftar dan kurator.

David Tobing adalah alumni Fakultas Hukum Universitas Indonesia. Dia kuliah dan mendapatkan gelar akademis bidang hukum di sana mulai dari S1, S2 hingga S3. David Tobing juga pernah menjadi anggota delegasi Indonesia untuk pembahasan perlindungan konsumen di Markas PBB Genewa.

Berdasarkan survey Asia Business Law Journal pada 2019 dan 2020, pria kelahiran Jakarta yang memiliki kantor hukum Adams and Co itu tercatat sebagai salah satu dari 100 pengacara top Indonesia. Dia pernah mendapat penghargaan sebagai pengacara Probono Insipiratif yang diselenggarakan Hukum Online dan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, pada 2018 dan 2019.

Sebagai pengacara, David terkenal sebagai seorang pengacara yang memberikan perlindungan kepada konsumen dan publik dengan bantuan hukum secara probono alias gratis. Dia pernah membantu Nenek Martini, seorang penjual telor burung puyuh yang menjadi korban First Travel.

Kepeduliannya terhadap konsumen membuat David lantas tertarik mendirikan Komunitas Konsumen Indonesia (KKI) sejak 2009 dan menjadi Ketua hingga saat ini. (jpc)