25 radar bogor

Jalur Cikempong Hingga Stadion Pakansari Ditutup, Polres Bogor Siagakan Puluhan Personil

Stadion-Pakansari
Jalan menuju lingkar Stadion Pakansari ditutup guna menekan penyebaran virus corona. Hendi/RadarBogor
Stadion-Pakansari
Jalan menuju lingkar Stadion Pakansari ditutup guna menekan penyebaran virus corona. Hendi/RadarBogor

CIBINONG-RADAR BOGOR, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menutup Jalan Cikempong hingga Stadion Pakansari.

Ikut Kota Bogor, Kabupaten Juga Tutup Jalan Selama PPKM. Ini lokasinya!

Adapun jam penutupan jalan tersebut sama seperti di Jalan Sudirman Kota Bogor yakni, mulai pukul 19.00 WIB hingga pukul 05.00 WIB.

Untuk itu Satlantas Polres Bogor menurunkan puluhan personil untuk mengamankan jalur tersebut.

“Untuk dari petugas polres Bogor itu ada 20 personil,” ujar Kasatlantas Polres Bogor AKP Dicky Anggi Pranata kepada radarbogor.id Senin (18/1/2021).

Sementara itu, Kabag Humas Polres Bogor AKP Ita Pusfita Lena menuturkan pengamanan penutupan Jalan Cikempong hingga Stadion Pakansari itu dilakukan bersama dengan TNI Polri, Dishub dan Satpol PP.

“Petugas yang dikerahkan gabungan dari Polres, TNI, PM, dishub dan satpol PP,” tukansya.

Diberitakan sebelumnya, Pemkab Bogor menutup jalan menuju kawasan Stadion Pakansari.

Tepatnya dari SPBU Pakansari hingga Stadion Pakansari atau sepanjang Jalan Kolonel Edioso Martadipura.

Dalihnya sama. Penutupan dilakukan selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

“Ya, penutupan kini diperluas ke arah Jalan Raya Tegar Beriman yang merupakan pusat perkantoran Pemkab Bogor,” ujar Bupati Bogor Ade Yasin Munawaroh kepada radarbogor.id. (all)