25 radar bogor

Langit Biru Coffe, Coffe Shop Garden yang Wajib Kamu Kunjungi

BOGOR-RADAR BOGOR, Bogor terkenal dengan udaranya yang sejuk, terdapat banyak tempat kuliner dan coffe shop yang saat ini sedang hits dan cocok untuk dikunjungi.

Langit Biru Coffe salah satunya, coffe shop yang sedang hits di Kabupaten Bogor, tepatnya berlokasi di Jalan Beringin 1 No. 14, Desa Pandansari Gadog, Bogor.

Coffe shop yang memakai nuansa garden ini berbeda dengan konsep garden yang biasanya kita jumpai di Kota Bogor.

Tempat ini memiliki pepohonan yang asli sehingga suasananya terasa sejuk dan nyaman karena tempatnya jauh dari bisingnya jalanan.

“dia konsepnya lebih ke garden ya, dan yang membedakan coffe shop garden dan yang lain itu dari segi tanamannya, kalau di Langit Biru ini kita menggunakan tanaman yang hampir 90 persen asli,” Ucap Tomi Syaputra, Asisten Manajer, kepada radarbogor.id, Senin (14/12/2020).

Langit Biru Coffe buka setiap hari dari pukul 12.00 hingga 21.00 Wib.

Menu andalan coffe yang bisa dijumpai di sini adalah aozora, susu regal, banana chocolate ice cream dan nasi gila.

“karena di sini coffe shop kebanyakan menunya coffe ya kaya aozora aren, saras caramel maciato, dan coffe tiga rasa kalau dari menu makanan kita sediakan yang paling banyak diminati aja kaya risol, dan cireng rujak karena kalau kebanyakan makanan jatohnya resto ya,” Sambung Tomi.

Walaupun bernuansa garden, Langit Biru Coffe tak lupa menyediakan tempat indoor bagi yang menginginkan ngopi di dalam ruangan dan tempat antisipasi jika terjadi hujan.

“kalo hujan si kita bisa alihin ke yang di dalam dengan kapasitas 10-12 orang balik lagi masih dalam perkembangan, kalau yang di atas sudah jadi, nanti yang kehujanan bisa dialihkan ke yang di lantai 2”. Tungkasnya.

Coffe shop garden yang recomended bagi anak muda dan keluarga untuk menikmati segelas coffe dengan iklim yang masih sejuk dan jauh dari keramaian, sehingga membuat penat harimu hilang sejenak. (all/mg5)