25 radar bogor

Serangan Jantung, Ricky Yacob Meninggal Dunia

Rekan-rekan Riky Yakob mengevakuasinya.
Rekan-rekannya  berusaha membantu Ricky Yacob yang tiba-tiba tak sadarkandiri.

JAKARTA-RADAR BOGOR, Legenda striker Timnas Indonesia, Ricky Yacob meninggal dunia. Berdasarkan informasi yang berkembang dari pesan broadcast WhatsApp, Ricky meninggal di Rumah Sakit Mintoharjo, Sabtu (21/11/2020).

“Innalilahi wainnailahi rojiun, telah meninggal dunia sahabat dan pemain Nasional kita bang Ricki Yacobi di RS Mintoharjo. Semoga Almarhum meninggal dalam keadaan Husnul Khatimah. Alfatihah.”

Kabar meninggalnya Ricky Yacob ini juga dibenarkan eks pelatih timnas Indonesia, Rahmad Darmawan, saat dikonfirmasi wartawan. Ricky Yacob meninggal dunia setelah mengalami serangan jantung saat bermain sepak bola di lapangan Senayan, Jakarta.

Ricky Yacobi adalah satu dari sedikit putra bangsa yang merasakan atmosfer sepak bola di Liga Jepang. Performa impresif saat berseragam Timnas Indonesia membuat Matsushita Electric FC, cikal bakal Gamba Osaka, berminat kepadanya.

Ricky Yacobi merupakan bomber top pada periode pertengahan 80-an hingga awal 90-an. Bambang Nurdiasyah menjadi pesaing terberatnya dalam perebutan tempat di skuad utama Timnas Indonesia.

Ricky mulai merangkak naik ketika Bertje Matulapelwa memasukkan namanya dalam skuad Asian Games 1986. Ia menjadi aktor utama yang meloloskan Indonesia hingga semifinal.

Ricky mendapat julukan Paul Brietner Indonesia karena mampu memanfaatkan peluang dengan baik. Selain teknik yang bagus, pria kelahiran Medan, 12 Maret 1963 ini punya kecepatan.(pin/kom/net)