Warga Keluhkan Akses Jalan Penghubung Dua Desa di Ciseeng Ditutup Pengembang

Akses jalan penghubung dua desa di Ciseeng ditutup sementara oleh pengembang, karena akan dilakukan pengecoran. JAENAL/RADAR BOGOR

KEMANG-RADAR BOGOR, Proyek pembangunan jalan di Desa Tegal hingga Desa Cibeuteung Udik, Kecamatan Ciseeng dikeluhkan warga sekitar.

Musababnya, pihak pelaksana proyek menutup total akses jalan dengan alasan agar pembangunan selesai tepat waktu.

“Iya benar ada penutupan jalan sementara di Desa Cibeuteung Udik dan di Desa Tegal. Hal ini dituangkan dalam surat Kepala Desa Tegal tanggal 16 november no. 144/01/XI/2020,” kata Kepala UPT Infrastruktur Jalan dan Jembatan wilayah VIII Candra Trijaya kepada wartawan.

Candra mengaku, penutupan jalan ini dikarenakan akan dimulainya pengecoran pada pekerjaan peningkatan jalan Pondok Udik – Karihkil yang merupakan kegiatan tahun anggaran 2020 Dinas PUPR.

“Untuk anggarannya dibiayai oleh APBD tingkat II Kabupaten Bogor, dan penutupan maksimal satu bulan sampai dengan 16 Desember 2020,” kilahnya.

Senada dikatakan pelaksana proyek di lapangan Bambang. Ditegaskannya, bahwa sekarang sedang dilakukan penutupan jalan agar proyek cepat selesai sesuai waktu yang ditentukan.

Akses jalan penghubung dua desa di Ciseeng ditutup sementara oleh pengembang, karena akan dilakukan pengecoran. JAENAL/RADAR BOGOR

“Nantinya, akan ada hotmik dan betonisasi sesuai RAB, khawatirnya kalau setengah-setengah proyek tak selesai, karena kita ditargetkan tanggal 16 Desember sudah harus beres, makanya dilakukan penutupan total,” cetusnya.

Sementara itu, Camat Kemang Edi Suwito menjelaskan, pihaknya belum menerima tembusan perihal penutupan akses jalan dari wilayah Tegal sampai ke Cibeuteung Udik Kecamatan Ciseeng.

“Seharusnya ada tembusan baik ke kami dan Kecamatan Ciseeng, karena lokasi proyek berada di perbatasan antar Kecamatan, sejauh ini saya belum menerima suratnya,” pungkas Edi.
(nal)