25 radar bogor

9 Komisioner KPAD Dilantik, Bupati Soroti Kasus Kekerasan Anak di Tengah Pandemi

KPAD
Bupati Bogor, Ade Yasin melantik Komisioner Perlindungan Anak Daerah di gedung serbaguna I, Senin (9/11/2020). HENDI/RADAR BOGOR
KPAD
Bupati Bogor, Ade Yasin melantik Komisioner Perlindungan Anak Daerah di gedung serbaguna I, Senin (9/11/2020). HENDI/RADAR BOGOR

CIBINONG-RADAR BOGOR, Sebanyak sembilan orang anggota Komisi Perlindungan Anak Daerah (KPAD) Kabupaten Bogor resmi dilantik.

Sembilan komisioner itu yakni Jacobus Jopie Gilalo, Waspada, Erwin Suriana, Sofian, Heni Rustiani, Wita Hastuti, Andika Rachan. Selain itu, dua komisioner lainnya adalah Asep Saepudin, dan Hendra Bachtiar.

“Bagaimana KPAD ini bisa menimbulkan rasa nyaman kepada masyarakat di tengah pandemi,” ujar Bupati Bogor, Ade Yasin usai melantik Anggota KPAD Kabupaten Bogor, di Gedung Serbaguna I Setda Kabupaten Bogor, Senin (9/11/2020).

Ade Yasin menyampaikan, di tengah pandemi Covid-19 kekerasan terhadap anak dipastikan bakal meningkat. Banyak faktor yang mempengaruhinya, semisal sebagian besar karena faktor ekonomi.

“Banyak hal (faktor, red), jadi saya minta KPAD bekerja maksimal dan sesegera berkoordinasi dengan dinas terkait yang konsen menghadapi permasalahan anak, tentunya semuanya harus sejalan,” ucapnya.

Berdasarkan data kasus kekerasan anak periode 2015-2019, setidaknya ada 608 kasus kekerasan anak termasuk kekerasan seksual pada anak.