Memperingati Hari Bangunan Indonesia 2020, Indocement Adakan IGTC

PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. menyelenggarakan Indocement Goes To Campus (IGTC).

GUNUNGPUTRI-RADAR BOGOR, Memperingati Hari Bangunan Indonesia (HBI), PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. menyelenggarakan Indocement Goes To Campus (IGTC). Dilaksanakan secara virtual, webinar IGTC pertama ini diharapkan mampu mendorong industri konstruksi untuk semakin memperhatikan aspek lingkungan.

Direktur dan Corporate Secretary PT Indocement, Antonius Marcos mengatakan, pelaksanaan webinar ini bekerja sama dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (KemenPU-PR), Green Product Council Indonesia, dan PT Pionirbeton Industri dengan mengusung tema “Teknologi Konstruksi yang Durable, Sustainable, dan Ramah Lingkungan”.

“Tema ini diangkat karena diskursus mengenai kelestarian lingkungan hidup dan pemanasan global merupakan tanggung jawab semua pihak termasuk pelaku industri konstruksi,” ujarnya melalui keterangan press release.(4 November 2020)

Webinar yang diikuti oleh 961 peserta terdaftar ini, sambung Antonius, diharapkan mampu mendorong industri konstruksi untuk semakin memperhatikan aspek lingkungan dalam praktik konstruksi, berpartisipasi aktif dalam mewujudkan konstruksi hijau, memberikan informasi mengenai praktik konstruksi yang ramah lingkungan serta informasi mengenai bahan baku konstruksi yang ramah lingkungan.

Sekedar informasi, HBI pertama kali dideklarasikan di Jakarta pada 11 November 2014 oleh berbagai komponen konstruksi di Indonesia, baik pengembang, kontraktor, arsitek, akademisi, konsultan dan para tokoh konstruksi bersama dengan KemenPU-PR.

HBI bertujuan untuk mengajak seluruh pelaku usaha dunia konstruksi dan unsur masyarakat umum untuk menjaga komitmen terhadap standar bangunan berkualitas, memiliki durabilitas tinggi, ramah lingkungan, serta mencerminkan budaya Indonesia.

PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. menyelenggarakan Indocement Goes To Campus (IGTC).

Diharapkan HBI mampu mendorong pengembangan dan inovasi baru pada bidang desain, material, metode, dan teknologi yang dapat menghasilkan bangunan berkualitas.

Selain itu, dalam rangka memperingati HBI, Indocement rutin melakukan berbagai kegiatan Indocement Goes to Campus dan Indocement Goes to Community salah satunya melakukan renovasi lapangan serbaguna di SMK Negeri 1 Gunung Putri dan Bedah Rutilahu.

“Renovasi yang dilakukan adalah betonisasi lapangan yang selama ini menggunakan paving block (2019). Melakukan bedah Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) rutin yang tersebar di desa-desa mitra kami di tiga lokasi Pabrik Indocement, Citeureup, Bogor, Palimanan, Cirebon dan Tarjun, Kotabaru, Kalimantan Selatan,” tandas Antonius.(cok)